Berita

Wakil Presiden dan Presiden AS terpilih, Kamala Harris-Joe Biden/Net

Dunia

Pasca Kerusuhan Brutal Di Gedung Capitol, Secret Service Siap Amankan Inagurasi Biden-Harris

JUMAT, 08 JANUARI 2021 | 12:44 WIB | LAPORAN: MEGA SIMARMATA

Sehari setelah terjadi kerusuhan di Gedung Capitol AS akibat serbuan brutal pendukung Presiden Donald Trump, Kamis (7/1), Secret Service selaku Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) AS menyatakan kesiapan mereka mengamankan inagurasi yang merupakan peristiwa paling penting dalam pemerintahan baru AS yang akan resmi dipimpin Joe Biden selaku Presiden Amerika Serikat ke-46.

Dalam pernyataan pers yang dikeluarkan Kamis (7/1), Secret Service mengatakan bahwa persiapan inagurasi Presiden AS pada 20 Januari mendatang sudah dipersiapkan sejak setahun yang lalu.

"Pelantikan Presiden Amerika Serikat adalah elemen dasar demokrasi kita. Keselamatan dan keamanan semua yang berpartisipasi dalam Pelantikan Presiden ke-59 adalah hal yang paling penting," demikian disampaikan Secret Service dalam rilis mereka.

"Selama lebih dari setahun, kami telah bekerjasama dengan semua mitra NSSE, dan kami bekerja tanpa lelah untuk mengantisipasi dan mempersiapkan semua kemungkinan darurat di setiap level untuk memastikan bahwa hari pelantikan akan berlangsung dengan aman dan terjamin," tambah pernyataan Secret Service.

Pelantikan Presiden Amerika Serikat (AS) terpilih, Joe Biden, akan dilakukan dengan mencakup 'parade virtual' di seluruh Amerika.
Menurut pihak penyelenggara pada Minggu lalu (3/1), parade virtual ini konsisten dengan penjagaan batas kerumunan selama pandemi Covid-19.

Parade dilakukan setelah upacara Pelantikan pada 20 Januari di depan Gedung Capitol AS, Biden dan istrinya, ibu negara Jill Biden.

Mereka akan ditemani dengan Wakil Presiden terpilih, Kamala Harris, dan suaminya yang akan berpartisipasi dalam parade yang menerapkan jarak sosial.

Ini adalah tradisi di mana Biden akan meninjau kesiapan pasukan militer.

Biden juga akan menerima pengawalan presiden tradisional dengan perwakilan dari setiap cabang militer dari 15th Street di Washington hingga Gedung Putih.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya