Berita

Perayaan malam tahun baru di Wuhan/CNN

Politik

Warga Wuhan Rayakan Tahun Baru, Adhie Massardi: Bukannya Minta Maaf Malah Pesta Pora

MINGGU, 03 JANUARI 2021 | 07:25 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Perayaan Tahun Baru 2021 di belahan dunia tidak dirayakan dengan gegap gempita seperti biasanya. Perubahan tahun sebatas menjadi perenungan lantaran pandemi Covid-19 membuat masyarakat tidak bisa berkerumun merayakan malam pergantian tahun.

Namun demikian, hal berbeda terjadi di Wuhan, China. Di mana masyarakat China memadati jalanan untuk merayakan malam tahun baru.

Ratusan orang di depan gedung tua Hankow Customs House, salah satu tempat Malam Tahun Baru yang populer di kota itu. Ketika jam tua gedung mencapai tengah malam, banyak orang melepaskan balon ke udara, bersorak dan meneriakkan "selamat tahun baru."

Aksi ini pun mendapat tanggapan dari deklarator Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) Adhie Massardi. Baginya apa yang dipertontonkan Wuhan merupakan sesuatu yang tidak pantas.

“Teganya,” tutur Adhie alam akun Twitter pribadinya, Minggu (3/1).

Dia menjelaskan bahwa dari Wuhan, virus Covid-19 telah menyebar ke dunia dan meneror seluruh umat manusia. Hingga kini, ancaman dari virus mematikan tersebut masih dirasakan oleh umat manusia. Apalagi kini ditemukan varian baru virus corona.
 
“Ketika dunia masih dicekam ketakukan mutasi Covid-19 yang kian ganas, orang-orang komunis itu bukannya minta maaf pada dunia, malah pesta pora sambut New Year 2021,” kesal Adhie Massardi.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

UPDATE

Koalisi PAN dan Gerindra Kota Bogor Berlanjut di Pilwalkot 2024

Jumat, 26 April 2024 | 05:34

Budidaya Nila Salin di Karawang Hasilkan Omzet Puluhan Miliar

Jumat, 26 April 2024 | 05:11

Soal Pertemuan Prabowo-Mega, Gerindra: Sedang Kita Bangun, Insya Allah

Jumat, 26 April 2024 | 04:51

Puluhan Motor Hasil Curian

Jumat, 26 April 2024 | 04:38

Gerakan Koperasi: Melawan Kapitalisme, Menuju Sosialisme?

Jumat, 26 April 2024 | 04:12

Menang Dramatis Lawan Laskar Taeguk, Tim Garuda Lolos Semifinal Piala Asia U-23

Jumat, 26 April 2024 | 03:33

Guyon PKB-PKS

Jumat, 26 April 2024 | 03:18

Pilot Project Budidaya Udang Tradisional Makin Moncer di Maros

Jumat, 26 April 2024 | 02:57

Gerindra Dukung Ahmad Ali Maju Pilgub Sulteng

Jumat, 26 April 2024 | 02:32

Hasil Jual Motor Curian Digunakan Pelaku untuk Modal Judi Slot

Jumat, 26 April 2024 | 02:11

Selengkapnya