Berita

Presiden terpilih Amerika Serikat, Joe Biden/Net

Dunia

Joe Biden Siap Setop Modernisasi Nuklir Trump, Rusia Lega?

RABU, 30 DESEMBER 2020 | 12:32 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden terpilih Amerika Serikat (AS) Joe Biden dilaporkan tengah mempersiapkan diri untuk menghentikan program modernisasi nuklir yang dijalankan oleh Presiden Donald Trump.

Mengutip beberapa sumber dari tim transisi, Biden saat ini tengah mempertimbangkan pengeluaran biaya untuk Pentagon termasuk dengan menghentikan modernisasi nuklir senilai 1 triliun dolar AS.

Selain itu, Biden juga akan mencoba berjalan ke arah berseberangan dengan Trump terkait pengembangan hulu ledak nuklir baru.


Terkait dengan perjanjian New START yang akan berakhir, sumber menyebut Biden kemungkinan akan memberikan lampu hijau untuk perpanjangan jangka pendek dari perjanjian tersebut sembari membahas hal yang lebih substantif dengan Moskow.

Pada awal pekan ini, Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov mengaku pihaknya berharap agar pemerintahan Biden dapat mengakui perpanjangan perjanjian New START demi keamanan kedua negara serta komunitas internasional.

"Dilihat dari pernyataan media, tim Presiden terpilih Biden, tidak seperti mitra kami sebelumnya dalam dialog ini, tidak tertarik untuk membuat New START tersandera ambisinya dan mencoba untuk 'memaksa' posisi yang jelas tidak realistis," kata Lavrov, merujuk pada Trump.

"Jika ini benar, yang belum kami pelajari, maka peluang untuk mencapai kesepakatan tentang perpanjangan kesepakatan sebelum berakhir pada Februari 2021 masih ada," pungkasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Demokrat: Tidak Benar SBY Terlibat Isu Ijazah Palsu Jokowi

Rabu, 31 Desember 2025 | 22:08

Hidayat Humaid Daftar Caketum KONI DKI Setelah Kantongi 85 Persen Dukungan

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:57

Redesain Otonomi Daerah Perlu Dilakukan untuk Indonesia Maju

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:55

Zelensky Berharap Rencana Perdamaian Bisa Rampung Bulan Depan

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:46

Demokrasi di Titik Nadir, Logika "Grosir" Pilkada

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:37

Demokrat: Mari Fokus Bantu Korban Bencana, Setop Pengalihan Isu!

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:35

Setoran Pajak Jeblok, Purbaya Singgung Perlambatan Ekonomi Era Sri Mulyani

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:14

Pencabutan Subsidi Mobil Listrik Dinilai Rugikan Konsumen

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:02

DPRD Pastikan Pemerintahan Kota Bogor Berjalan

Rabu, 31 Desember 2025 | 20:53

Refleksi Tahun 2025, DPR: Kita Harus Jaga Lingkungan!

Rabu, 31 Desember 2025 | 20:50

Selengkapnya