Berita

CEO Yoozoo, Lin Qi/Net

Dunia

Taipan China Pengembang Game Online Yoozoo Tewas Diracun

SENIN, 28 DESEMBER 2020 | 10:36 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Seorang taipan pengembang game online asal China, Lin Qi, tewas pada Hari Natal setelah diracun.

Pria 39 tahun itu adalah ketua sekaligus kepala eksekutif Yoozoo, perusahaan pengembang game online, yang terkenal dengan game strategi 'Game of Thrones: Winter Is Coming'.

Hurun China Rich List menyebut Lin diyakini memiliki kekayaan bersih sekitar 6,8 miliar yuan.


Polisi Shanghai, seperti dikutip BBC pada Senin (28/12) menyebut, Lin kemungkinan besar dibunuh oleh salah satu rekannya yang memiliki nama belakang 'Xu'.

Tragisnya kematian Lin membuat banyak karyawan dan sejumlah orang berkumpul di luar kantor Yoozoo untuk berduka.

Di Weibo, perusahaan juga memberikan pernyataan terkait kematian Lin yang telah dilihat lebih dari 290 juta kali.

"Selamat tinggal anak muda. Kami akan bersama, terus bersikap baik, terus percaya pada kebaikan, dan melanjutkan perjuangan melawan semua yang buruk," demikian pernyataan tersebut.

Terlepas dari game Game of Thrones-nya, Yoozoo juga merupakan co-publisher dari game sukses besar Supercell, Brawl Stars, bersama dengan Tencent Holdings China.

Perusahaan ini juga dikenal karena hubungannya dengan novel fiksi ilmiah China Three-Body Problem karena memegang hak atas adaptasi filmnya.

Buku ini adalah yang pertama dari trilogi Remembrance of Earth's Past oleh penulis Liu Cixin dan telah menerima pujian kritis, termasuk mantan Presiden AS Barack Obama dan CEO Facebook Mark Zuckerberg.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya