Berita

Ketua Fraksi PKS DPR RI, Jazuli Juwaini/Ist

Politik

Sukses Gelar Lomba Kitab Kuning, PKS: Bukti Kecintaan Ilmu, Ulama Dan Pesantren

RABU, 23 DESEMBER 2020 | 13:31 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Final lomba baca kitab kuning (LBKK) yang telah diselenggarakan Selasa kemarin (22/12) menjadi wujud komitmen Fraksi PKS DPR RI dalam mensyiarkan khasanah keilmuan pesantren.

LBKK ini sendiri sudah memasuki tahun keempat yang diselengarakan rutin oleh Fraksi PKS DPR RI.

"Fraksi PKS adalah yang pertama menggelar lomba baca kitab kuning di DPR sejak Indonesia merdeka. Lomba baca kitab kuning ini sebagai bentuk kecintaan kepada khasanah keilmuan Islam, kecintaan pada ulama dan sebagai upaya menjaga aqidah ahlussunah wal jama'ah," jelas Jazuli dalam keterangan tertulisnya, Rabu (23/12).

Ia melanjutkan, hal tersebut sejalan dengan garis perjuangan Fraksi PKS yang memperjuangkan kerakyatan, keumatan, dan pengokohan nasionalisme Indonesia. Di wilayah keumatan, PKS dan fraksi lain telah berhasil mengesahkan Undang-Undang Pesantren.

"Ini adalah bentuk penghormatan kepada pesantren, ulama, dan santri yang begitu besar kontribusinya bagi bangsa dan negara sejak masa perjuangan kemerdekaan," jelasnya.

Anggota Komisi I DPR ini menegaskan bahwa negara ini adalah warisan para ulama dan santri yang bukan hanya terlibat aktif dalam perjuangan fisik, tapi juga meletakkan dasar negara Indonesia.

"Bangsa ini tidak cukup dikelola orang-orang pintar. Kita butuh orang-orang yang punya komitmen, berintegritas, beriman kuat, serta berakhlak mulia. Dan itu semua banyak dikontribusikan dari kalangan pesantren, ulama, dan santri," tandas Jazuli.

LBKK tahun ini digelar secara daring dan diikuti 1744 santriwan dan santriwati dari 635 pondok pesantren dan tersebar di 216 Kabupaten/Kota dari 21 Provinsi. Lomba memperebutkan hadiah senilai total Rp 752.220.000 dengan hadiah utama umroh ke Tanah Suci.

Tampil sebagai dewan juri pengasuh Ponpes Tebuireng Jombang, KH Syuhada' Syarkun; Ketua Umum MAPADI, KH Muslih Abdul Karim; dan Ketua BPKD PKS, KH Ali Akhmadi.

Juara I LBKK 2020 Fraksi PKS DPR diraih atas nama Maulana Ansori dari Ponpes Al-Ansori Lebak, Banten. Juara II atas nama Hanif Juwardi dari Ponpes Al-Fatah Kubu Raya, Kalimantan Barat. Juara III atas nama Hilmi Taftajani dari Ponpes Ar-Rafi’ Jagakarsa, Jakarta.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

Besar Kemungkinan Bahlil Diperintah Jokowi Larang Pengecer Jual LPG 3 Kg

Selasa, 04 Februari 2025 | 15:41

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Prabowo Harus Pecat Bahlil Imbas Bikin Gaduh LPG 3 Kg

Senin, 03 Februari 2025 | 15:45

Bahlil Gembosi Wibawa Prabowo Lewat Kebijakan LPG

Senin, 03 Februari 2025 | 13:49

UPDATE

Cuma Rebut 1 Gelar dari 4 Turnamen, Ini Catatan PBSI

Rabu, 05 Februari 2025 | 13:37

Anggaran Dipangkas Belasan Triliun, Menag: Jangan Takut!

Rabu, 05 Februari 2025 | 13:31

Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,03 Persen Sepanjang 2024

Rabu, 05 Februari 2025 | 13:23

Aset Raib ID Food Ancam Asta Cita Prabowo

Rabu, 05 Februari 2025 | 13:13

Persoalkan Penetapan Tersangka, Tim Hukum Hasto Ungkap Sprindik Bocor

Rabu, 05 Februari 2025 | 13:10

Setelah Identifikasi, Jasa Raharja Pastikan Salurkan Santunan Kecelakaan GTO Ciawi

Rabu, 05 Februari 2025 | 12:59

Truk Pengangkut Galon Kecelakaan, Saham Induk Aqua Anjlok Merosot 1,65 Persen

Rabu, 05 Februari 2025 | 12:57

Komisi V DPR Minta Polisi Investigasi Perusahaan Aqua

Rabu, 05 Februari 2025 | 12:51

Partai Buruh Geruduk Kantor Bahlil Protes LPG 3 Kg Langka

Rabu, 05 Februari 2025 | 12:41

DPR Siap Bikin Panja Imbas Laka Maut Truk Galon Aqua

Rabu, 05 Februari 2025 | 12:30

Selengkapnya