Berita

Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan/Net

Dunia

Akui Sering Berselisih Pendapat Dengan Erdogan, Putin: Tapi Dia Orang Yang Menepati Janji

JUMAT, 18 DESEMBER 2020 | 08:18 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden Rusia Vladimir Putin mengaku sering berselisih pendapat, bahkan kerap memiliki pandangan yang berlawanan dengan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan.

Meski begitu, Putin memuji Erdogan yang menurutnya selalu menepati janji dan melakukan yang terbaik untuk Turki.

Hal itu disampaikan Putin dalam konferensi pers tahunannya pada Kamis (17/12). Ketika itu ia ditanya perihal negosiator tersulit yang pernah ia hadapi.

"Tidak ada (pemimpin) yang baik dan buruk. Ada kepentingan nasional. Kadang perlu kompromo, perlu menegaskan posisi kita. Selebihnya kontraproduktif," kata Putin, seperti dikutip Anadolu Agency.

Sebagai contoh, Putin kemudian menggambarkan hubungannya dengan Erdogan.

"Kami sering berselisih pendapat tentang masalah tertentu dengan Presiden Erdogan. Mungkin terkadang malah memiliki pandangan yang berlawanan. Tapi dia adalah orang yang menepati janji. Jika menurutnya itu baik untuk negaranya, dia akan melakukannya," tegas Putin.

Selain itu, Putin juga menyoroti harapannya untuk melakukan menyelesaikan masalah antara Rusia dan Amerika Serikat (AS) di bawah pemerintahan Presiden terpilih Joe Biden.

"Presiden AS yang baru terpilih akan memahami apa yang terjadi, dia adalah orang yang berpengalaman baik dalam kebijakan dalam dan luar negeri, dan kami berharap bahwa semua masalah sejauh ini, setidaknya beberapa di antaranya, akan diselesaikan di bawah pemerintahan baru," terang Putin.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya