Berita

Prabowo saat memberikan penghargaan kepada pejuang ex Timtim/Ist

Pertahanan

Prabowo Beri Penghargaan Kepada 11 Ribu Pejuang Ex Timtim

SELASA, 15 DESEMBER 2020 | 22:16 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Menteri Pertahanan Republik Indonesia Prabowo Subianto, memimpin upacara penyerahan penghargaan medali dan piagam patriot bela negara kepada 11.485 orang ex-Pejuang Timor Timur di Lapangan Bhinneka Tunggal Ika, Kemhan, Jakarta, Selasa (15/12).

Namun, penghargaan berupa Medali dan Piagam ini hanya diserahkan secara simbolis oleh Menhan diserahkan kepada 23 orang perwakilan ex-pejuang Timor Timur, termasuk diantara penerima penghargaan ini adalah Eurico Guterres.

Dalam sambutanya, Prabowo Subianto menjelaskan, penghargaan ini merupakan bentuk komitmen pemerintah untuk memberi perhatian kepada warga negaranya yang telah berkorban demi bangsa dan negara.

Prabowo Subianto berharap, kegiatan ini dapat dijadikan momentum untuk menumbuhkan semangat Bela Negara bagi semua komponen bangsa.

“Dengan pemberian penghargaan ini, para ex-pejuang Timur Timur dapat meneruskan nilai-nilai kebangsaan dan patriotisme dan nilai-nilai Pancasila kepada generasi penerus," kata Prabowo dalam keteranganya.

Penyerahan penghargaan kepada ex-pejuang Timor Timur ini merupakan salah satu wujud penghargaan negara kepada Warga Negara Indonesia yang berjasa dalam usaha menegakkan kedaulatan negara, dan mempertahankan keutuhan wilayah NKRI.
Ex-pejuang Timor Timur adalah Warga Negara Indonesia yang berjuang mempertahankan Timor Timur sebagai bagian dari NKRI, dan diwujudkan dengan kesetiaannya yang tetap memilih untuk tinggal di Indonesia.

"Negara dan Bangsa tidak boleh melupakan pengorbanan dan jasa-jasa para ex-pejuang Timor Timur beserta keluarga," pesan Prabowo.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya