Berita

Paus Fransiskus/Net

Dunia

Demi Capai Nol Emisi Karbon Pada 2050, Paus Fransiskus Akan Lebih Banyak Tanam Pohon

MINGGU, 13 DESEMBER 2020 | 08:53 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Paus Fransiskus menyatakan komitmen Vatican untuk mencapai nol emisi karbon pada 2050.

Berbicara pada KTT iklim yang digelar secara virtual pada Sabtu (12/12), Paus juga mendesak negara-negara lain untuk ikut berkontribusi melawan perubahan iklim.

"Pandemi dan perubahan iklim saat ini, yang tidak hanya relevan secara lingkungan, tetapi juga secara etis, sosial, ekonomi, dan politik, mempengaruhi di atas segalanya, kehidupan yang paling miskin serta rapuh," jelas Paus dalam rekaman pidato yang disiarkan saat KTT.


"Selain mengadopsi beberapa langkah yang tidak dapat ditunda lagi, diperlukan strategi untuk mengurangi emisi bersih menjadi nol," lanjutnya, seperti dikutip Reuters.

Paus mengatakan, Vatikan juga akan mengintensifkan upaya pengelolaan lingkungan dan melanjutkan penggunaan sumber daya alam seperti air secara rasional, serta menanam lebih banyak pohon.

Negara kota itu pun juga berencana untuk mengganti semua mobil bermesin bahan bakar fosil menjadi kendaraan listrik atau setidaknya hibrida.

Sejak pemilihannya pada 2013, Paus telah menyatakan komitmennya untuk melakukan bagiannya melawan perubahan iklim.

Pada 2008, Vatican sudah memasang panel surya dan melarang penggunaan kantong plastik sekali pakai pada tahun lalu. Sekarang Vatican mendaur ulang 65 persen limbahnya, dan bertujuan mencapai 75 persen pada 2023.

Dalam pidatonya, Paus mengatakan Takhta Suci berkomitmen untuk mempromosikan pendidikan ekologi integral di sekolah-sekolah Katolik untuk mendukung pembangunan dan keberlanjutan, serta mendorong kebijakan ekonomi yang menghormati lingkungan.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Demokrat: Tidak Benar SBY Terlibat Isu Ijazah Palsu Jokowi

Rabu, 31 Desember 2025 | 22:08

Hidayat Humaid Daftar Caketum KONI DKI Setelah Kantongi 85 Persen Dukungan

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:57

Redesain Otonomi Daerah Perlu Dilakukan untuk Indonesia Maju

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:55

Zelensky Berharap Rencana Perdamaian Bisa Rampung Bulan Depan

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:46

Demokrasi di Titik Nadir, Logika "Grosir" Pilkada

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:37

Demokrat: Mari Fokus Bantu Korban Bencana, Setop Pengalihan Isu!

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:35

Setoran Pajak Jeblok, Purbaya Singgung Perlambatan Ekonomi Era Sri Mulyani

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:14

Pencabutan Subsidi Mobil Listrik Dinilai Rugikan Konsumen

Rabu, 31 Desember 2025 | 21:02

DPRD Pastikan Pemerintahan Kota Bogor Berjalan

Rabu, 31 Desember 2025 | 20:53

Refleksi Tahun 2025, DPR: Kita Harus Jaga Lingkungan!

Rabu, 31 Desember 2025 | 20:50

Selengkapnya