Berita

Kebakaran di Pulau Fraser, Australia/Net

Dunia

Diburu Gelombang Panas, Petugas Damkar Australia Kerja Keras Hentikan Kobaran Api Di Pulau Fraser

SENIN, 30 NOVEMBER 2020 | 13:22 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Sudah lebih dari enam pekan dan kebakaran di Pulau Fraser, Australia tidak kunjung padam.

Petugas pemadam kebakaran terus meningkatkan perjuangannya untuk mengendalikan api karena diburu dengan kehadiran gelombang panas yang melanda wilayah itu pada Senin (30/11).

Dilaporkan AFP, suhu diperkirakan akan mencapai puncaknya, yaitu 34 derajat Celcius, yang dapat memicu kobaran api lebih lanjut di sana.


"Vegetasi di Pulau Fraser sangat kering sehingga sangat mudah untuk terbakar," kata pengawas insiden, James Haig.

Queensland Parks and Wildlife Service mengatakan, api telah membakar dua area seluas 74.000 hektar atau 42 persen dari pulau itu.

Haig menuturkan, sebanyak 10 pesawat pengebom air telah dikerahkan untuk memadamkan api, termasuk beberapa yang bertugas melindungi situs Aborigin.

Untuk Sabtu (28/11), pesawat telah menyebarkan sekitar 250 ribu liter air, namun tidak menghentikan api.

"Kami sangat membutuhkan hujan dan sayangnya kami tidak akan menerimanya untuk beberapa waktu," lanjut Heig.

Pulau Fraser merupakan salah satu situs warisan dunia UNESCO karena hutan hujannya. Pulau itu juga disebut sebagai K'gari yang berarti surga dalam bahasa masyarakat Butchulla setempat.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya