Berita

Foto yang diunggah oleh jurubicara Kementerian Luar Negeri China, Zhao Lijian/Net

Dunia

China Unggah Foto Tentara Australia Bunuh Anak Afganistan, PM Morrison Geram Dan Tuntut Pemohonan Maaf

SENIN, 30 NOVEMBER 2020 | 10:56 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Perdana Menteri Scott Morrison mengutuk foto yang dibagikan oleh Kementerian Luar Negeri China terkait dugaan kejahatan perang Australia di Afganistan.

Jurubicara Kementerian Luar Negeri China, Zhao Lijian pada Senin (30/11) membagikan foto yang dianggap Australia sebagai propaganda.

Lantaran dalam foto tersebut terlihat seorang tentara pasukan khusus Australia sedang menggorok leher seorang anak Afganistan dengan kepala yang dibungkus oleh bendera Australia dan membawa seekor anak kambing.


"Jangan takut, kami datang membawa kedamaian untukmu," begitu keterangan foto tersebut.

"Terkejut dengan pembunuhan warga sipil dan tahanan Afganistan oleh tentara Australia. Kami mengecam keras tindakan semacam ini," kata Zhao sembari membagikan foto tersebut di media sosial milik pemerintah.

Menanggapi unggahan Zhao, Morrison marah hebat. Ia menyebut foto tersebut sangat menyinggung dan menjijikan.

"Pemerintah China harusnya benar-benar malu dengan unggahan ini. Itu memperkecil mereka di mata dunia," kata Morrison, seperti dikutip Sydney Morning Herald.

"Ini benar-benar penghinaan yang memalukan dan menjijikkan. Australia sedang meminta permohonan maaf dari Kementerian Luar Negeri dan kami mengusahakan agar (unggahan) itu dihapus dari Twitter," sambung dia.

Usut punya usut, foto tersebut merupakan ilustrasi dari seniman asal China, Wuheqilin yang terkenal sangat pro-Beijing, khususnya dalam protes Hong Kong pada tahun lalu.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya