Berita

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan/Net

Politik

Arti Dua Surat Yang Dibaca Anies Baswedan Saat Pimpin Shalat Maghrib Di Polda

RABU, 18 NOVEMBER 2020 | 10:57 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tertangkap kamera menjadi imam Shalat Maghrib di sela menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Selasa malam (17/11).

Sebagai imam Shalat Maghrib, Anies melafalkan dua surat dengan suara lantang..

Kepada Kantor Berita RMOLJakarta, fotografer pribadi Anies, Khairuddin Safri mangatakan bahwa surat pertama yang dibaca adalah Al-Insyirah yang berarti 'kelapangan'.


Surat yang terdiri dari 8 ayat dan merupakan surah ke-94 dalam Al-Quran ini termasuk ke dalam surah Makkiyah.

Surat ini menjelaskan bahwa di dalam kesulitan akan selalu ada kemudahan dan begitu juga sebaliknya. Allah meminta umat manusia untuk terus bekerja keras dan berharap kepada-Nya.

Adapun arti lengkap surat ini adalah “Bukankah kami telah melapangkan dadamu (Muhammad)? Dan kami pun telah menurunkan bebanmu darimu. Yang memberatkan punggungmu. Dan Kami tinggikan sebutan (nama)mu bagimu. Maka sesungguhnya beserta kesulitan ada kemudahan. Sesungguhnya beserta kesulitan itu ada kemudahan. Maka apabila engkau telah selesai (dari sesuatu urusan), tetaplah bekerja keras (untuk urusan yang lain). Dan hanya kepada Tuhanmulah engkau berharap".

Sementara surat kedua yang dibaca adalah Surat Al Baqoroh ayat 286. Ayat ini berisi harapan agar Allah tidak memberikan beban yang berat, sehingga umat manusia tidak mampu memikulnya. Ayat ini juga berisi permintaan maaf dan rahmat kepada Allah.

Arti lengkapnya, “Ya Tuhan Kami, janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau kami melakukan kesalahan. Ya Tuhan Kami, janganlah Engkau membebani Kami beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang sebelum kami. Ya Tuhan Kami, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang tidak sanggup kami memikulnya. Ma'afkanlah kami; ampunilah kami; dan rahmatilah kami. Engkaulah penolong Kami, maka tolonglah kami menghadapi orang-orang kafir”.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya