Berita

Pengenaan busana adat Sarai oleh Elo Huma Lado, tokoh adat yang disebut “kerogo naliru” dari Suku Najingi, menandai penobatan Natalius Pigai sebagai warga kesayangan masyarakat Sabu Raijua, Minggu (15/11)/Istimewa

Politik

Diajak Kunjungi NTT, Natalius Pigai Pulang Bawa Nama Baru: Mahari Natana

SENIN, 16 NOVEMBER 2020 | 12:54 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Bagi warga Seba, Kabupaten Sabu Raijua, Nusa Tenggara Timur, sosok Natalius Pigai sudah seperti warga asli daerah tersebut. Padahal, Pigai lahir dan besar di tanah Papua.

Saking sangat dikenal masyarakat di sana, Pigai mendapat kehormatan dinobatkan sebagai warga kesayangan Sabu Raijua atau Sarai. Pigai pun mendapat nama baru: Mahari Natana.

Sejak turun di Dermaga Seba, Minggu (15/11), aktivis kemanusiaan dan prodemokrasi, mendapat sambutan hangat masyarakat setempat. Bahkan, warga langsung menyerbu dan rela antre menunggu giliran untuk foto bersama.


Para fans atau penggemar Pigai di Sabu Raijua berasal dari berbagai kalangan. Mulai milenial hingga usia lanjut, pria juga wanita. Mereka berebut menyapa putra Papua kelahiran 25 Desember 1975 itu. Situasi sama terjadi di sejumlah titik yang disinggahi Pigai di Seba dan sekitarnya.

Tak hanya itu, sambutan hangat warga itu merupakan 'pembuka' dari acara utama, yaitu acara adat “hopo”. Di mana Pigai dinobatkan sebagai warga kesayangan Sarai, dengan nama baru Mahari Natana.

Penobatan dilakukan langsung oleh Tetua Seba, Elo Huma Lado, ditandai dengan pengenaan busana adat Sarai kepada Pigai.

“Kami sejak lama menyaksikan Pak Natalius Pigai hanya melalui televisi dan pemberitaan berbagai media. Ia selalu tampil membela orang kecil tak berdaya, orang susah! Kami hari ini sangat berbangga dan berterima kasih karena akhirnya bisa menyaksikan langsung Pak Natalius Pigai,” ucap tokoh adat “kerogo naliru” dari Suku Najingi, Elo Huma Lado, Minggu (15/11).

Penobatan Pigai yang berlangsung di halaman depan Hotel Jesica di Seba, pada Minggu petang (15/11) tak hanya disaksikan oleh ratusan warga.

Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Melki Laka Lena, yang juga Ketua DPD Partai Golkar NTT, dan pasangan Takem Radja Pono-Herman Hegi Radja Haba, satu dari tiga paslon yang akan bertarung dalam Pilkada Kabupaten Sarai 2020 ikut menyaksikan acara penobatan.

Pigai sebenarnya tak hadir secara khusus di Sarai untuk menerima gelar warga kesayangan. Dia datang ke NTT karena diajak Melki Laka Lena untuk mengunjungi sejumlah kabupaten di provinsi tersebut. Terutama kabupaten yang menggelar Pilkada, termasuk Sarai.

Sebelum ke Sarai, pada Sabtu (14/11), Pigai sempat singgah di Waingapu, kota Kabupaten Sumba Timur, bersama Melki.

Ketika di Seba, Natalius Pigai berkesempatan menikmati bukit pelangi Kellaba Madja, salah satu objek wisata alam andalan Sarai, bahkan NTT.

“Kellaba Madja adalah sebuah objek wisata alam yang sangat menakjubkan. Objeknya berupa tegakan tebing berwarna warni, layak dikategorikan sebagai destinasi pelancongan langka dan berdaya tarik tinggi,” puji Natalius Pigai.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya