Berita

Foto: CNN.com

Dunia

Biden-Harris Telah Siapkan Pesta Kemenangan

RABU, 04 NOVEMBER 2020 | 11:48 WIB | LAPORAN: YELAS KAPARINO

Markas pemenangan Joe Biden dan Kamala Harris di Delaware dilaporkan telah bersiap-siap menghadapi kemungkinan kemenangan pasangan itu dalam pemilihan presiden Amerika Serikat 2020.

Biden dan Harris disebutkan akan menyampaikan pidato kemenangan di Chase Center di Wilmington.

Menurut laporan CNN.com, di lokasi telah disiapkan barisan kursi untuk para pendukung Biden yang akan hadir mendengarkan langsung pidato kemenangannya. Susunan kursi mengikuti protokol kesehatan yang ketat.

Disebutkan oleh CNN.com, sejumlah warga senior yang telah berada di tempat itu mengatakan mereka mengenal Biden sejak lima dekade lalu.

Biden kini telah berusia 77 tahun. Bila memenangkan pemilihan presiden ini, dia akan menjadi manusia tertua yang memimpin Amerika Serikat setelah Ronald Reagen dari Partai Republik yang berkuasa dari 1981 sampai 1989.

Sejauh ini Biden telah meninggalkan Trump dengan angka yang cukup meyakinkan. Dirinya untuk sementara mengantongi 205 suara. Sementara Trump mengantongi 114 suara.

Sinar kemenangan Biden masih mungkin redup apabila Trump menggondol semua suara di negara bagian kunci.

Populer

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Rusia Pakai Rudal Siluman Rahasia untuk Bombardir Infrastruktur Energi Ukraina

Jumat, 12 April 2024 | 16:58

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Pemberontak Menang, Pasukan Junta Ngacir Keluar Perbatasan Myawaddy

Kamis, 11 April 2024 | 19:15

Megawati Peringatkan Bakal Terjadi Guncangan Politik Setelah Jokowi Jadi Malin Kundang

Kamis, 11 April 2024 | 18:23

Warisan Hakim MK sebagai Kado Idulfitri

Senin, 08 April 2024 | 13:42

Sekjen Hasto Telanjangi Ketidakberdayaan PDIP Hadapi Jokowi

Sabtu, 06 April 2024 | 14:40

UPDATE

Heru Pastikan Tak Ada WFH untuk PNS: Semua Harus Masuk

Rabu, 17 April 2024 | 02:00

Juara 2 Pemilu, AMPI sebut Airlangga Paling Tepat Pimpin Golkar

Rabu, 17 April 2024 | 01:34

Bawa 23 Penumpang, Mikrobus Terjun Masuk Jurang

Rabu, 17 April 2024 | 01:17

Usai Lebaran, Heru Minta Pegawai DKI Bekerja dengan Hati Bersih

Rabu, 17 April 2024 | 01:02

Keluarga Anies dan Gus Imin Bertemu di Momen Lebaran

Rabu, 17 April 2024 | 00:32

600 Ribu Kendaraan Belum Kembali ke Jabodetabek

Rabu, 17 April 2024 | 00:20

Soal Menang Aklamasi di Munas Golkar, Airlangga: InsyaAllah

Rabu, 17 April 2024 | 00:00

Pengunjung Libur Lebaran di Ragunan Membeludak, Tembus 400.421 Orang

Selasa, 16 April 2024 | 23:26

Halalbihalal Pemprov DKI

Selasa, 16 April 2024 | 23:09

AMPI Tegak Lurus Dukung Airlangga Kembali Pimpin Beringin

Selasa, 16 April 2024 | 23:00

Selengkapnya