Berita

Jurubicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Lampung, Reihana/Net

Kesehatan

Positif Covid-19 Di Lampung Sudah 1.757 Kasus, 1.129 Di Antaranya Sembuh

KAMIS, 29 OKTOBER 2020 | 19:51 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Kasus terkonfirmasi Covid-19 di Lampung kini sudah menyentuh 1.757 kasus. Jumlah tersebut usai adanya penambahan hari ini sebnayak 28 orang.

Jurubicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Lampung, Reihana merinci, penambahan tersebut berasal dari beberapa daerah, yakni Bandarlampung 15 orang, Lampung Timur 1, Lampung Utara 1, Pesawaran 1, Lampung Barat 2, Lampung Tengah 2, Lampung Selatan 6.

"Selain ada penambahan kasus konfirmasi positif Covid-19, ada juga penambahan selesai isolasi atau sembuh sebanyak 14 kasus," kata Reihana seperti diberitakan Kantor Berita RMOLLampung, Kamis (29/10).

Dari 14 kasus sembuh tersebut, ada 1 orang dari Lampung Utara, Lampung Timur 1, Metro 1, Pesawaran 2, Lampung Tengah 2,  Lampung Selatan 3, Tulangbawang Barat 4.

"Jadi total yang sembuh ada 1.129 kasus," terangnya.

Namun sayang, penambahan juga terjadi pada kasus meninggal dunia. Setidaknya, ada 3 kasus tambahan dengan rincian Lampung Selatan 1 orang dan Bandarlampung 2 orang meninggal. Sehingga total kasus meninggal berjumlah 73 kasus.

Sedangkan untuk total kasus suspek saat ini sebanyak 100 kasus yang terdiri dari kasus baru 12 orang dan kasus lama 88.

Populer

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Rusia Pakai Rudal Siluman Rahasia untuk Bombardir Infrastruktur Energi Ukraina

Jumat, 12 April 2024 | 16:58

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Pemberontak Menang, Pasukan Junta Ngacir Keluar Perbatasan Myawaddy

Kamis, 11 April 2024 | 19:15

Megawati Peringatkan Bakal Terjadi Guncangan Politik Setelah Jokowi Jadi Malin Kundang

Kamis, 11 April 2024 | 18:23

Warisan Hakim MK sebagai Kado Idulfitri

Senin, 08 April 2024 | 13:42

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

UPDATE

Heru Pastikan Tak Ada WFH untuk PNS: Semua Harus Masuk

Rabu, 17 April 2024 | 02:00

Juara 2 Pemilu, AMPI sebut Airlangga Paling Tepat Pimpin Golkar

Rabu, 17 April 2024 | 01:34

Bawa 23 Penumpang, Mikrobus Terjun Masuk Jurang

Rabu, 17 April 2024 | 01:17

Usai Lebaran, Heru Minta Pegawai DKI Bekerja dengan Hati Bersih

Rabu, 17 April 2024 | 01:02

Keluarga Anies dan Gus Imin Bertemu di Momen Lebaran

Rabu, 17 April 2024 | 00:32

600 Ribu Kendaraan Belum Kembali ke Jabodetabek

Rabu, 17 April 2024 | 00:20

Soal Menang Aklamasi di Munas Golkar, Airlangga: InsyaAllah

Rabu, 17 April 2024 | 00:00

Pengunjung Libur Lebaran di Ragunan Membeludak, Tembus 400.421 Orang

Selasa, 16 April 2024 | 23:26

Halalbihalal Pemprov DKI

Selasa, 16 April 2024 | 23:09

AMPI Tegak Lurus Dukung Airlangga Kembali Pimpin Beringin

Selasa, 16 April 2024 | 23:00

Selengkapnya