Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Kerajaan Arab Beri Bantuan Rp 1,9 Miliar Untuk Keluarga Tenaga Medis Yang Meninggal Karena Terinfeksi Covid-19 Saat Bertugas

RABU, 28 OKTOBER 2020 | 14:11 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Pemerintah Arab Saudi memberikan dukungan dan apresiasi yang tinggi terhadap peran para tenaga medis sebagai garis terdepan dalam penanganan wabah Covid-19.

Pemerintah Kerajaan pun akan memberikan santunan kepada keluarga tenaga kesehatan yang meninggal dunia karena terinfeksi Covid-19 saat bertugas.

Dalam rapat kabinet bersama Raja Salman yang dilakukan secara virtual pada Rabu (28/10) diputuskan untuk memberikan bantuan tersebut dengan besaran nilai uang yang ditetapkan sebesar 500 ribu Riyal, atau sekitar Rp 1,9 miliar.


"Uang sejumlah 500 ribu Riyal akan disalurkan kepada keluarga yang ditinggalkan karena pandemi virus corona," demikian pernyataan Dewan Kementerian Kerajaan Arab Saudi dikutip dari Al-Arabiya.

Tidak disebutkan berapa banyak orang yang akan menerima bantuan itu tetapi pemerintah memastikan semua akan mendapat santunan.

"Mereka (tenaga kesehatan) yang bekerja di pemerintahan atau swasta, baik itu sipil maupun militer, warga Saudi maupun bukan, semua yang tercatat sejak infeksi pertama virus pada tanggal tujuh bulan tujuh 1441 Hijriyah," lanjut isi pernyataan.

Saat ini Arab Saudi memiliki jumlah kasus virus corona yang mulai menurun. Pada Selasa (27/10) angka kasus virus corona tercatat ada 399 kasus harian baru Covid-19 dan 16 kematian. Secara keseluruhan, Arab Saudi memiliki total 345.631 kasus terkonfirmasi  dan angka kematian mencapai 5.329.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Dana Asing Banjiri RI Rp2,43 Triliun di Akhir 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 10:09

Pelaku Pasar Minyak Khawatirkan Pasokan Berlebih

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:48

Polisi Selidiki Kematian Tiga Orang di Rumah Kontrakan Warakas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:41

Kilau Emas Dunia Siap Tembus Level Psikologis Baru

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:19

Legislator Gerindra Dukung Pemanfaatan Kayu Hanyut Pascabanjir Sumatera

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:02

Korban Tewas Kecelakaan Lalu Lintas Tahun Baru di Thailand Tembus 145 Orang

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:51

Rekor Baru! BP Tapera Salurkan FLPP Tertinggi Sepanjang Sejarah di 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:40

Wall Street Variatif di Awal 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:23

Dolar AS Bangkit di Awal 2026, Akhiri Tren Pelemahan Beruntun

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:12

Iran Ancam Akan Targetkan Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Ikut Campur Soal Demo

Sabtu, 03 Januari 2026 | 07:59

Selengkapnya