Berita

Wakil Presiden Maruf Amin/Net

Politik

Setahun Jadi Wapres, Peran Maruf Amin Masih Belum Terlihat

KAMIS, 22 OKTOBER 2020 | 09:57 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Peran Wakil Presiden Maruf Amin menjadi yang disorot dalam perjalanan satu tahun bersama Presiden Joko Widodo memimpin negeri.

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) Ujang Komarudin menilai peran dan gerak yang dilakukan oleh Wakil Presiden Maruf Amin masih belum kelihatan di satu tahun kepemimpinan. 

"Perannya (wapres) masih kecil dan belum terlihat secara signifikan," ujarnya saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL sesaat lalu di Jakarta, Kamis (22/10). 

Pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia ini menilai belum terlihatnya peran wakil presiden disinyalir karena diberi tugas oleh Presiden Jokowi hanya mengurusi hal terkait ekonomi syariah. Komunikasi presiden dan wakil presiden juga dinilai minim. 

"Mungkin karena wapres hanya diberi tugas oleh Jokowi ngurusi terkait ekonomi syariah. Jadi hal-hal kebangsaan lainnya jadi tak terlihat perannya," kata Ujang Komarudin. 

Sejumlah politisi Senayan juga menyoroti setahun kepemimpinan Jokowi-Maruf. Terutama masalah komunikasi publik pemerintah yang dinilai berantakan alias bermasalah. 

Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat Hinca Pandjaitan menilai komunikasi yang dilakukan pemerintahan Presiden Jokowi belum maksimal. 

Hinca mencontohkan, komunikasi pemerintah baik dengan pemerintah daerah dalam penanganan pandemi Covid-19 hingga belum maksimal. 

"Saya lihat bahwa pemerintahan Jokowi masih belum maksimal dalam membangun komunikasi dengan pemerintahan daerah. Kita bisa lihat pada masa awal pandemi terdapat beberapa perbedaan pendapat serta kebijakan dalam menghadapi pandemi antara pusat dan daerah," kata Hinca Pandjaitan.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Mau Perang Tapi Kere, Bagaimana?

Senin, 15 April 2024 | 12:34

UPDATE

Zita Anjani Masuk Pertimbangan PAN Maju Pilkada Jakarta

Selasa, 23 April 2024 | 18:04

Muhidin dan Hasnur Mantap Maju Pilkada Kalsel dengan Restu Haji Isam

Selasa, 23 April 2024 | 18:04

Selain Hapus Bayang-bayang Jokowi, Prabowo Lebih Untung Jika Bertemu Megawati

Selasa, 23 April 2024 | 17:51

283 Mayat Ditemukan Membusuk di RS Nasser Gaza

Selasa, 23 April 2024 | 17:38

Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran, Kosgoro 1957: Tuduhan Politisasi Bansos Tidak Berdasar

Selasa, 23 April 2024 | 17:36

Hari Nelayan, MIND ID Dukung Masyarakat Pesisir Tingkatkan Perekonomian

Selasa, 23 April 2024 | 17:20

3 Faktor yang Bikin Golkar Kota Bogor Dilirik Banyak Calon Wali Kota

Selasa, 23 April 2024 | 17:19

Begini Respons Gibran Dianggap Bukan Kader PDIP Lagi

Selasa, 23 April 2024 | 16:57

Senjata Baru Iran Diklaim Mampu Hancurkan Jet Siluman AS

Selasa, 23 April 2024 | 16:54

Pascaputusan MK, Semua Elemen Bangsa Harus Kembali Bergandengan Tangan

Selasa, 23 April 2024 | 16:37

Selengkapnya