Berita

Akademisi dari UI, Rocky Gerung/Net

Politik

Beri Nilai A Minus Jokowi-Maruf, Rocky Gerung: A Untuk Kebohongan, Minus Untuk Kejujuran

KAMIS, 22 OKTOBER 2020 | 08:23 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Pasangan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Maruf Amin sudah genap setahun memimpin negeri ini. Akademisi dari Universitas Indonesia (UI) Rocky Gerung pun memberi penilaian terhadap duet yang didukung mayoritas partai di DPR tersebut.

Nilainya A minus. Penilaian itu diberikan saat Rocky Gerung menjawab pertanyaan dari presenter Najwa Shihab di acara Mata Najwa yang disiarkan Trans7, Rabu malam (21/10).

Di awal acara, Rocky Gerung diminta Najwa Shihab untuk memberikan penilaian terhadap pemerintahan Jokowi - Maruf Amin.


"Skor kinerja pemerintahan saat ini berapa?" tanya Najwa Shihab kepada Rocky Gerung.

"Skornya? saya kasih huruf aja deh, A minus," jawab Rocky.

Najwa Shihab sempat heran dengan penilaian itu. Diapun bertanya tentang skala penilaian yang dipakai Rocky, apakah A untuk yang paling bagus atau sebaliknya.

"A minus itu berarti A untuk kebohongan, minus untuk kejujuran," jawab Rocky kepada Najwa.

Dia menjelaskan bahwa tingkat kepuasan publik sudah mulai menurun di periode pertama Jokowi-Maruf. Pada Agustus lalu survei menyebut bahwa tingkat kepuasan masih 60 persen, tapi kini sudah menurun di bawah 50 persen.

Rocky lantas mengibaratkan tingkat kepuasan itu sebagai malam pertama sepasang pengantin. Di mana di malam pertama sudah tidak ada rasa percaya.

“Seperti malam pertama tetapi pasangannya sudah nggak percaya," demikian Rocky Gerung.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya