Berita

Kombes Sambodo Purnomo Yugo/Net

Presisi

Putus Penularan Covid-19, Ditlantas Polda Metro Maksimalkan Pelayanan Online

SENIN, 19 OKTOBER 2020 | 19:53 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya terus memaksimalkan pelayanan berbasis online untuk masyarakat yang mengurus administrasi surat-surat kendaraan dan pengemudi seperti SIM, STNK dan BPKB.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengungkapkan bahwa pelayanan berbasis online itu merupakan salah satu upaya untuk mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19.

"Untuk mengurangi penyebaran virus Covid-19 dengan protokol kesehatan ketat, salah satunya adalah mengurangi adanya kerumunan di pusat-pusat layanan publik Samsat, Satpas, dan lainnya," kata Sambodo di Jakarta, Senin (19/10).

Pelayanan online itu, kata Sambodo sebagai upaya untuk mengurangi potensi terjadinya tatap muka dan kerumunan saat mengurus administrasi. Pasalnya, di tengah Pandemi Covid-19 dewasa ini, upaya memutus penyebaran virus itu diantaranya adalah tidak berkerumun ataupun mengurangi interaksi secara langsung.

"Penerbitan BPKB, SIM, STNK, di tiga pelayanan inilah itu yang kami upayakan semaksimal mungkin dengan layanan berbasis online," ujar Sambodo.

Sambodo menyebut, pelayanan berbasis online saat ini masih terus dimaksimalkan oleh jajarannya. Mengingat, memang ada beberapa kendala yang harus ditemukan jalan keluarnya.

"Sebagai contoh dalam mekanisme perpanjangan SIM itu ada persyaratan kesehatan, nah sampai sekarang belum ketemu tuh sistem yang akurat untuk mengukur kesehatan jasmani seseorang dari aplikasi, itu yang kemudian mau tak mau orang harus datang, tidak bisa proses secara online.

Namun nantinya kami akan mengembangkan kerjasama dengan pihak kedokteran yang lebih memudahkan masyarakat dalam melakukan pemeriksaan kesehatan untuk proses penerbitan SIM. Tapi ini semua on going proses," kata Sambodo.
Ditlantas Polda Metro Jaya saat ini telah meluncurkan aplikasi bernama Si Ondel (Aplikasi Samsat Online Delivery) untuk pembayaran pajak kendaraan. Sistem ini akan meminimalisir adanya interaksi langsung masyarakat dengan petugas.

"Dengan Si Ondel pembayaran pajak kendaraan secara online, dimana tanda bukti pembayaran pajaknya kami kirimkan ke alamat sesuai request wajib pajak" ucap Sambodo.

Disisi lain, terkait dengan penegakan hukum, Sambodo menyatakan perlu adanya pemaksimalan pemasangan sistem tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE).

"Kemudian penegakan hukum mau tak mau ETLE harus dikembangkan karena itu hindari interaksi petugas dan masyarakat," kata Sambodo.

Kedepannya, Ditlantas Polda Metro Jaya berenca akan melakukan penambahan jumlah kamera ETLE tersebut. Sehingga, tahun depan diharapkan ada ratusan kamera ETLE di titik jalan Ibu Kota.

"Kedepan kami berencana menambah 60 kamera, paling tidak tahun depan kita sudah punya 100 lah titik kamera ETLE di Jakarta aja. Jadi ini sangat efektif, terbukti titik-titik yang ada ETLE-nya itu terjadi peningkatan kedisiplinan berlalu lintas yang signifikan," ujar Sambodo.

Nantinya penambahan ETLE itu salah satunya akan dipasang di jalur Busway, yang juga tujuannya untuk meningkatkan kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya