Berita

Adian Napitupulu di Polda Metro Jaya/Ist

Politik

Adian: Terlalu Dini Sebut Ada Penunggang Demo Tolak UU Cipta Kerja

JUMAT, 09 OKTOBER 2020 | 17:55 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Anggota Komisi VII DPR RI, Adian Napitupulu menilai terlalu dini menyimpulkan ada yang menunggangi aksi-aksi demontrasi menolak Omnibus Law UU Cipta Kerja yang terjadi hampir di semua Provinsi Indonesia.

"Kalau saya berpikir lebih baik begini, saya tidak mau menyimpulkan dulu ada penunggang, ada penumpang, dan sebagainya. Terlalu dini menurut saya ya," kata Adian di Mapolda Metro Jaya, Jumat (9/10).

Dia menegaskan, dalam persoalan ini yang harus dikedepankan adalah ruang dialog. Bukan malah, ujug-ujug menyimpulkan bahwa demo tersebut ditunggangi.

“Yang terpenting saat ini kedepankan dialog. Terlalu dini menyebutkan penunggang dalam demo ini,” terangnya.

Adian menyampaikan, perbedaan pendapat dalam penyusunan sebuah UU tak terlepas dari perdebatan, perbedaan dan penolakan. Karena itu, sudah seharusnya dikedepankan dialog dalam persoalan tersebut.

Selebihnya, mantan aktivis 98 ini memastikan bahwa kondisi para mahasiswa dan pelajar yang diamankan oleh aparat kepolisian, tadi malam dalam keadaan aman.

“Sebagai anggota DPR saya harus memastikan bahwa mereka aman. Tadi saya sudah cek, mereka semua dalam keadaan aman. Tidak ada luka lebam juga, semua sehat,” demikian Adian Napitupulu

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya