Berita

Kabaharkam Polri, Komjen Agus Andrianto/RMOLSumut

Presisi

Kabaharkam Polri Ajak Masyarakat Laksanakan Pilkada Sehat Dan Damai

RABU, 30 SEPTEMBER 2020 | 11:48 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Ajakan Pilkada damai dan tetap menjaga protokol kesehatan terus digaungkan sejumlah pihak. Salah satunya dari Kabaharkam Polri, Komjen Agus Andrianto, yang meminta pelaksanaan Pilkada Serentak tetap mengacu pada protokol kesehatan dan sesuai aturan PKPU yang telah ditetapkan. Pun menghindari keramaian, stop hoax, dan damai.

Kabaharkam juga berharap masyarakat tidak mudah terpancing isu-isu hoax maupun isu SARA yang dapat memicu perpecahan.

"Mari kita jaga persatuan dan kesatuan. Pilkada harus damai, perbedaan pilihan diselesaikan di lokasi TPS," kata Kabarhkam di Serdang Bedagai, Sumatera Utara, Rabu (30/9) dikutip Kantor Berita RMOLSumut.

Agus Andrianto hadir dalam kunjungan supervisi Sat Ops Aman Nusa II di Polres Serdang Bedagai, didampingi Kapolda Sumut Irjen Martuani Sormin dan sejumlah pejabat utama Polda Sumut.

Dalam kunjungannya kali ini, ada tiga hal yang disampaikan Kabaharkam. Yakni PAM Pilkada, Ops Yustisi penggunaan masker, dan memperkuat ketahanan pangan dengan membentuk banyak kampung atau desa tangguh.

Nah, Pilkada merupakan salah satu amanat konstitusi yang harus dilaksanakan. Pesta demokrasi ini untuk menjamin hak masyarakat dalam menentukan pimpinannya.

Namun, tegas Agus, ada aturan yang harus dijaga yakni tidak menyebarkan hoax, SARA, kampanye hitam, dan tidak menggunakan money politic.

"Mari kita jaga Pilkada serentak berlangsung damai, sehingga ekonomi bangkit dan kesejahteraan masyarakat dapat tercipta," pinta Agus.

Mantan Kapolda Sumut ini juga meminta masyarakat untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif. Tanpa dukungan dari masyarakat, TNI dan Polri tidak akan maksimal dalam menjaga NKRI.

"TNI dan Polri bersama masyarakat dari sejak awal negara berdiri sudah barengan merebut, menjaga, dan mengisinya. Jadi mari kita bersama untuk menjaganya," tutup Agus Andrianto.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya