Berita

Ilustrasi/RMOLNetwork

Politik

Bawaslu Medan: Dua Paslon Masih Langgar Protokol Kesehatan Saat Kampanye

SENIN, 28 SEPTEMBER 2020 | 15:31 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Dua pasangan calon yang bertarung di Pilkada Medan 2020, Bobby Nasution-Aulia Rachman dan Akhyar Nasution-Salman Alfarisi, masih terindikasi melakukan pelanggaran protokol kesehatan dalam berkampanye.

Hal ini disampaikan Ketua Bawaslu Kota Medan, Payung Harahap, saat ditemui di kantornya, Jalan Sei Bahorok No 27 Medan, Senin (28/9).

"Secara keseluruhan, hampir semua paslon lakukan pelanggaran protokol kesehatan Covid-19 yang dihadiri masyarakat, (terkait) menjaga jarak, memakai masker, dan kerumunan massa," katanya.

Payung menjelaskan, hingga hari ini mereka masih melakukan tabulasi data pelanggaran yang dilakukan oleh dua paslon sejak hari pertama masa kampanye.

Mereka masih mengumpulkan seluruh laporan hasil pengawasan (LHP) dari tingkat kecamatan dan kelurahan.

"Karena itu alat kerja yang kita miliki dalam melakukan pengawasan," tambahnya, dikutip Kantor Berita RMOLSumut.

Terkait beberapa pernyataan yang disampaikan oleh Bawaslu ke publik soal pelanggaran yang terjadi, Payung mengatakan hal tersebut merupakan laporan cepat yang disampaikan oleh bawahannya melalui grup komunikasi mereka.

"Sampai hari ini pelanggaran yang terjadi masih sering terkait dengan standar protokol kesehatan. Dugaan pelanggaran seperti komitmen protokol kesehatan seperti menjaga jarak, menggunakan masker, dan jumlah yang hadir dalam satu ruangan itu kan ada batasannya," pungkasnya.

Namun demikian, selain laporan dugaan pelanggaran protokol kesehatan, Bawaslu sejauh ini belum menerima laporan dugaan jenis pelanggaran lain dalam masa kampanye.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

UPDATE

Jokowi Keluhkan Peredaran Uang yang Semakin Kering, Ekonom: Akibat Utang yang Ugal-ugalan

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:05

Butuh 35.242 Dukungan bagi Calon Perseorangan Maju di Pilwalkot Cimahi

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:01

Kemendag Amankan Satu Kapal Tanpa Kelengkapan Dokumen Impor di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:58

Mardani Dukung Sikap Oposisi Ganjar: Itu Ksatria!

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:55

Google Pixel 8A Resmi Dirilis, Dibanderol Mulai Rp8 Jutaan

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:44

Wakapolda Aceh Armia Fahmi Daftar Bacalon Bupati Atam Lewat Nasdem

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:39

Pakar: Sosok Menkeu yang Baru Baiknya Berlatar Belakang Teknokrat Dibandingkan Politisi

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:33

Satgas Catur Bais TNI Berhasil Gagalkan Penyelundupan Pakaian Bekas di Sebatik

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:32

Militer Taiwan Bersiap Hadapi Ancaman China Jelang Pelantikan Presiden

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:31

BTN Relokasi Kantor Cirebon

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:09

Selengkapnya