Berita

Bank bjb gandeng PT DUI kembangkan Warung Modern Digital/RMOL

Bisnis

Hadapi Dampak Pandemi, Bank bjb Gandeng PT DUI Kembangkan Warung Modern Digital

SABTU, 12 SEPTEMBER 2020 | 09:34 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Untuk memastikan keberlangsungan pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di tengah pandemi virus corona baru (Covid-19), PT Digital UMKM Indonesia (PT DUI) menggandeng Bank Jawa Barat mengembangkan warung modern digital.

Target dari pengembangan itu adalah agar warung-warung yang menjadi usaha rumahan masyarakat bisa berkembang dan menjadim ketersediaan produk yang lengkap dan layanan yang maksimal.

Program Warung Modern Digital DI-KIOS adalah model bisnis usaha warung dengan menggunakan aplikasi. Penggunaan aplikasi ini diharapkan dapat mengefisiensikan waktu dan biaya yang harus dikeluarkan oleh pemilik usaha, karena sistem pemesanan dan pengelolaan warungnya cukup dilakukan dengan menggunakan aplikasi.

Pimpinan Divisi Kredit UMKM Denny Mulyadi menyampaikan bahwa kerjasama kemitraan pembiayaan adalah hal yang sudah biasa dilakukan oleh bank bjb. Tujuannya agar pelaku UMKM dapat meningkatkan skala usaha dan terdukung permodalannya.

"Sebagai bank yang menjadi pelaksana program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), maka bank bjb siap dengan beragam produk pembiayaan dari KUR Super Mikro hingga KUR kecil, serta produk pinjaman lainnya," demikian kata Denny dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (12/9).

Sementara itu, Direktur PT DUI,  Rizal Mulyana mengatakan, strategi untuk dapat meningkatkan pelaku UMKM dalam usaha warung harus dijalankan dengan cara kolaboratif dengan pihak lembaga keuangan sehingga masyarakat yang akan bergabung bisa terdukung permodalannya.

Proses kerjasama sendiri dilakukan pada Jumat (11/9). Program Warung Modern Digital DI-KIOS ini ditandatangi langsung oleh Pimpinan Divisi Kredit UMKM Denny Mulyadi dengan Jajaran Direksi PT DUI yaitu Rizal Mulyana, Supardi Tan, dan Cliffian Wisan.

Dalam komitmen pengembangan warung itu juga turut dihadiri oleh PT DUI Didik Meiko, Direktur Komersial dan UMKM bank bjb Nancy Adistyasari, SEVP Bisnis bank bjb Beny Riswandi, CEO Regional 4 bank bjb Edy Kurniawan Saputra, Pemimpin bank bjb Kantor Cabang (KC) Tangerang Selatan Ockie Castrena Yuliawan, Pemimpin bank bjb KC Sumber Anet Yulisthian, serta Komisaris.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Samsudin Pembuat Konten Tukar Pasangan Segera Disidang

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:57

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:45

Gerindra Aceh Optimistis Menangkan Pilkada 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:18

Peringatan Hari Buruh Cuma Euforia Tanpa Refleksi

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:55

May Day di Jatim Berjalan Aman dan Kondusif, Kapolda: Alhamdulillah

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:15

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:39

Kuliah Tamu di LSE, Airlangga: Kami On Track Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:16

TKN Fanta Minta Prabowo-Gibran Tetap Gandeng Generasi Muda

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:41

Ratusan Pelaku UMKM Diajari Akselerasi Pasar Wirausaha

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:36

Pilgub Jakarta Bisa Bikin PDIP Pusing

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:22

Selengkapnya