Berita

Gedung Kura-kura di Komplek Parlemen, Jakarta/Net

Politik

Kesimpulan Rapat Komisi IX: Komite Penanganan Covid-19 Dan PEN Wajib Jalankan Tiga Program Prioritas

KAMIS, 27 AGUSTUS 2020 | 20:48 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Komisi IX DPR RI meminta Komite Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) untuk menjalankan tiga program prioritas secara menyeluruh yakni Indonesia Sehat, Indonesia Bekerja dan Indonesia Tumbuh.

Demikian disampaikan Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Melkiakes Laka Lena saat membacakan kesimpulan rapat kerja bersama Kemenkes RI, Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan PEN, serta lembaga terkait, Kamis (27/8).

"Termasuk adanya alokasi anggaran yang berimbang untuk penanganan di sektor kesehatan dan sektor ekonomi," ujar Melki.

Selain itu, kata dia, Komisi IX DPR RI mendesak Komite Penanganan Covid-19 dan PEN untuk terus meningkatkan kolaborasi seluruh pihak yang sudah berkontribusi aktif. Diantaranya TNI/POLRI, BIN, universitas, organisasi masyarakat, tokoh masyarakat hingga pihak swasta.

Kemudian, lanjutnya, Komisi IX DPR RI juga mendesak Komite Penanganan Covid-19 dan PEN untuk membuat grand design vaksin Covid-19 termasuk kebutuhan infrastruktur pengembangan, kebutuhan anggaran dan rencana vaksinasinya.

Dalam rangka meningkatkan ketahanan kesehatan di masa pandemik, Komisi IX DPR RI mendukung Kemenkes RI untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di rumah sakit, puskesmas dan laboratorium di seluruh daerah melalui optimalisasi penggunaan anggaran stimulus penanganan Covid-19 bidang kesehatan.

Terakhir, Komisi IX DPR RI meminta Kementerian Kesehatan RI dan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 memberikan data rincian realisasi dan rencana optimalisasi Anggaran Penanganan Covid-19 bidang kesehatan, paling lambat Senin, 31 Agustus 2020.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya