Berita

Mike Pompeo saat tiba di Israel, ia terlihat mengenakan masker/Net

Dunia

Gigih Kumpulkan Dukungan, Pompeo Lanjutkan Perjalanan Dari Israel Menuju Sudan

SELASA, 25 AGUSTUS 2020 | 18:09 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo melanjutkan perjalanan regionalnya ke Sudan. Ia berangkat pada Selasa (25/8) dengan penerbangan langsung untuk agenda pertemuannya dengan beberapa menteri Sudan serta kepala dewan yang berkuasa.

Pompeo berangkat ke Suan setelah selesai melakukan pertemuan yang cukup padat dengan Perdana Menteri Benjamin Netanyahu sejak kemarin, Senin (24/8) untuk membahas penguatan dukungan di negara-negara Arab untuk kesepakatan normalisasi UEA-Israel.

Kunjungan ke Sudan adalah bagian dari rangkaian pertemuan resminya ke Timur Tengah dalam rangka mencari dukungan.

"Dengan senang hati mengumumkan bahwa kami berada di penerbangan NONSTOP resmi PERTAMA dari Israel ke Sudan!" Kata Pompeo di Twitter setelah ia dan rombongan lepas landas dari Tel Aviv.

Selama persinggahan singkatnya di Khartoum Pompeo akan membahas dukungan AS bagi pemerintah yang dipimpin sipil dan untuk "memperdalam hubungan Sudan-Israel" seperti yang dilaporkan Departemen Luar Negeri AS.

Sudan sendiri telah lama memulihkan hubungannya dengan Amerika Serikat setelah penggulingan mantan presiden Omar al-Bashir pada April 2019, dan mendesak AS untuk menghapusnya dari daftar negara yang dianggap Washington sebagai negara sponsor terorisme.

Apakah kunjungan Pompeo ke Sudan akan membuat terobosan di negara itu seperti normalisasi hubungan dengan Israel atau pencabutan sanksi AS?

"Mungkin akan lebih banyak lagi kesepakatan bersejarah yang dibuat," kata seorang pejabat AS yang juga ada di dalam rombongan.

Sudan mengumumkan pada 19 Agustus bahwa pihaknya telah memecat juru bicara kementerian luar negerinya setelah dia menyebut keputusan UEA untuk menjadi negara Arab ketiga yang menormalisasi hubungan dengan Israel sebagai "langkah berani dan berani".

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya