Berita

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Istiono melakukan pengecekan jalur jelang hari libur panjang 1 Muharram 1442 H atau tahun baru Islam/Net

Presisi

Pantau Libur Panjang, Korlantas Polri Sebut Arus Lalu Lintas Lancar

KAMIS, 20 AGUSTUS 2020 | 04:52 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Istiono melakukan pengecekan jalur jelang hari libur panjang 1 Muharram 1442 H atau tahun baru Islam.

Istiono bersama rombongan meninjau pos pengamanan di KM 29 tol Cikarang Barat, Rabu malam (19/8). Dia didampingi Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo dan Kabag Ops Korlantas Polri, Kombes Rudi Antariksawan.

Kabag Ops Korlantas Polri Kombes Rudi Antariksawan dalam kesempatan itu menyampaikan arus lalu lintas keluar Jakarta mengalami peningkatan volume sejak sore hingga malam ini.

Polisi juga telah menyiapkan rekayasa contraflow sejak KM 47 sampai KM 61 guna mengurai kepada volume kendaraan di tol Jakarta - Cikampek.

"Mulai tadi jam 15.00 WIB sudah nampak peningkatan arus lalu lintas yang dari Jakarta menuju ke Bandung dan Jawa Tengah. Dan malam hari ini nampak juga semua ini ramai sehingga kita siapkan reyasa lalu lintas mulai dari km 47 sampai KM 61 kita laksanakan contraflow menuju ke arah bandung dan jawa tengah," kata Rudi dalam keteranganya.

Rudi mengatakan, upaya rekayasa lalu lintas guna memberi rasa aman sekaligus mempercepat arus lalu lintas. Upaya contraflow akan diperpanjang bila kepadatan terus meningkat.

"Sehingga bisa mempercepat arus lalu lintas baik itu pertemuan tol yang elevated maupin tol yang ada dibawah. Kalau itu masih dirasa belum bisa memecah arus kita lakukan contraflow dari KM 29," jelasnya.

Lebih lanjut, Rudi memaparkan pergerakan kendaraan keluar Jakarta yang terpantau tidak begitu padat juga karena kebijakan Ditjen Perhubungan Darat (Dithubdat) yang mengatur pembatasan kendaraan barang bersumbu 3 melintas di jalur tol.

"Sehingga arus lalu lintas bisa ketarik dan juga mulai jam 12.00 siang tadi sesuai dengan himbauan dari Dithubdat pengalihan kendaraan barang sumbu tiga ke atas untuk tidak melalui jalan tol, jadi kita alihkan melalui jalur arteri,” papar Rudi.

Kemudian dari Pantura nanti masuk kembali di palimanan sampai pukul 12 siang ini, Kamis (19/8).

Selain itu, polisi juga mengantisipasi bila ada penumpukan kendaraan di rest area sepanjang jalur tol trans jawa ini. Penempatan personel di tiap rest area akan membantu mengatur pergerakan kendaraan di rest area sehingga masyarakat dapat nyaman memanfaatkan rest area tanpa harus berdesakan.

"Rest area juga sumber hambatan apabila penuh pada saat saat misalnya sore, ibadah solat ini kita atur buka tutup rest area, sehingga masyarakat tidak masuk ke rest area kita juga melakukan patroli karena masih banyak masyarakat yang berhenti di bahu jalan, sehingga itu akan menghambat arus lalu lintas," pungkasnya.

Populer

Fenomena Seragam Militer di Ormas

Minggu, 16 Februari 2025 | 04:50

Asian Paints Hengkang dari Indonesia dengan Kerugian Rp158 Miliar

Sabtu, 15 Februari 2025 | 09:54

Bos Sinarmas Indra Widjaja Mangkir

Kamis, 13 Februari 2025 | 07:44

Jokowi Kena Karma Mengolok-olok SBY-Hambalang

Jumat, 07 Februari 2025 | 16:45

Alfiansyah Komeng Harus Dipecat

Jumat, 07 Februari 2025 | 18:05

Temuan Gemah: Pengembang PIK 2 Beli Tanah Warga Jauh di Atas NJOP

Jumat, 14 Februari 2025 | 21:40

Makan Bergizi Gratis Ibarat Es Teh

Jumat, 14 Februari 2025 | 07:44

UPDATE

Perusahaan Tambang Wajib Beri Ruang kepada Kampus untuk Riset

Selasa, 18 Februari 2025 | 01:40

LIB Apresiasi Respons Cepat Panpel dan Keamanan Menangani Kericuhan Usai Laga Persija Vs Persib

Selasa, 18 Februari 2025 | 01:21

Kewenangan Absolut Jaksa Lewat Revisi UU Kejaksaan Ancam Demokrasi

Selasa, 18 Februari 2025 | 00:59

Disepakati DPR dan Pemerintah, Perguruan Tinggi Dapat Konsesi Tambang Lewat BUMN

Selasa, 18 Februari 2025 | 00:40

Diperiksa soal Kasus Razman, Hotman Sebut Penyidik Fokus ke Kata-kata Kasar di Ruang Sidang

Selasa, 18 Februari 2025 | 00:20

Bareskrim Periksa PT TRPN Terkait Pembongkaran Pagar Laut Bekasi

Senin, 17 Februari 2025 | 23:59

Penjualan Atap Asbes Harus Cantumkan Label Peringatan, Konsumen Terlindungi

Senin, 17 Februari 2025 | 23:47

Prabowo Atasi Jepang, IHSG Tembus 6.800

Senin, 17 Februari 2025 | 23:25

Aksi Indonesia Gelap Berakhir Tanpa Kisruh

Senin, 17 Februari 2025 | 23:25

Meniti Buih Reunifikasi Korea

Senin, 17 Februari 2025 | 23:13

Selengkapnya