Berita

Wakil Presiden Isatou Touray/Net

Dunia

Susul Wakil Presiden, Tiga Menteri Gambia Dinyatakan Positif Covid-19

SENIN, 03 AGUSTUS 2020 | 13:09 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Lagi, virus corona menyerang para petinggi pemerintahan Gambia. Setelah Wakil Presiden Isatou Touray, kini menyusul tiga orang menteri negara Afrika Barat itu yang dinyatakan positif terinfeksi virus corona.

Beberapa hari sebelumnya Presiden Gambia Adama Barrow melalukan isolasi mandiri selama dua minggu setelah diketahui bahwa Wakilnya telah dinyatakan positif Covid-19.

Staf kepresidenan Gambia mengumumkan di akun Twitter resminya, tiga menteri yang dinyatakan positif itu antara lain, Menteri Keuangan Mambureh Njie, Menteri Perminyakan dan Energi Fafa Sanyang dan Menteri Pertanian Amie Fabureh, seperti dikutip dari AFP, Senin (3/8).


Otoritas kesehatan di bekas koloni Inggris yang berpenduduk sekitar dua juta orang ini telah mencatat 498 kasus virus korona hingga saat ini, dengan sembilan kematian sejak kasus pertama yang dilaporkan pada bulan Maret lalu.

Sebagai upaya pencegahan Gambia telah menutup perbatasan darat dan udara pada bulan Maret. Ini juga sekaligus membatasi transportasi umum, menutup sekolah dan pasar, dan membuat aturan wajib masker di negara itu.

Tetapi seperti negara-negara miskin lainnya di kawasan ini, ada kekhawatiran bahwa negara kecil itu tidak memiliki perlengkapan untuk menghadapi wabah besar.

Republik Gambia adalah sebuah negara di Afrika Barat. Seluruh perbatasan darat Gambia dikelilingi oleh Senegal di bagian utara, timur, dan selatan serta Samudra Atlantik di bagian barat.

Gambia merupakan salah satu negara dengan wilayah tersempit seperti Chili, bahkan ukurannya lebih pendek dan lebih kecil dari Chili.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya