Berita

Djoko Tjandra dan Harun Masiku/Net

Hukum

Keberhasilan Polri Tangkap Djoko Tjandra Harus Jadi Vitamin Untuk Temukan Harun Masiku

SABTU, 01 AGUSTUS 2020 | 11:25 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Keberhasilan Polri menangkap terpidana kasus hak tagih Bank Bali, Djoko Tjandra sejatinya harus menjadi asupan vitamin semangat bagi aparat penegak hukum (APH) untuk menangkap buronan di KPK yaitu Harun Masiku.

Begitu yang ditegaskan Direktur Legal Culture institute (Leci), M. Rizqi Azmi kepada Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (1/8).

Menurut Azmi, terdapat kesamaan antara kasus Djoko Tjandra dengan Harun Masiku.

"Kasus Harun Masiku dan Djoko Tjandra merupakan kasus yang mempunyai pola hampir sama. Actus reus (tindakan) dan mens rea (niat itikad) mengarah kepada lahirnya kerugian negara dan dilakukan secara bersama-sama sehingga lahirlah permufakatan jahat," kata dia.

Sehingga dengan begitu, pengungkapan kasusnya terhambat karena melibatkan lingkaran oknum pejabat negara yang saling bersinggungan dan saling mengunci satu sama lainnya.

"Oleh karena itu Presiden dan Menko Polhukam harus terus mengawasi dan mendorong instansi terkait dalam pencarian Harun Masiku," seru Azmi.

Dia berpandangan, penyelesaian kasus Harun Masiku setidaknya harus berkiblat dengan penangkapan Djoko Tjandra yakni setelah Presiden Joko Widodo mengatensi langsung Polri untuk melakukan penangkapan.

Azmi berharap, kasus Harun Masiku jangan sampai memakan korban lingkaran setan seperti kasus Djoko Tjandra. Karena secara indikasi kasus Harun Masiku adalah kasus besar yang berbicara tentang oknum deep state dalam suksesi kenegaraan.

"Kalau diibaratkan lebih mendalam dan payung besar bila dibandingkan dengan kasus BLBI," demikian Azmi.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya