Berita

Mantan pemimpin Taiwan Lee Teng-hui/Net

Dunia

Rumah Sakit Tepis Isu Mantan Pemimpin Taiwan Lee Teng-hui Meninggal Dunia

RABU, 29 JULI 2020 | 13:47 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Sebuah rumah sakit Taipei menepis desas-desus yang mengatakan bahwa mantan pemimpin Taiwan Lee Teng-hui telah meninggal.

Rumor tentang kematian Lee mulai beredar pada hari Selasa (28/7) yang dipicu oleh laporan media yang menerangkan bahwa pemimpin Taiwan Tsai Ing-wen dan wakilnya Lai Ching-te telah membatalkan rencana awal mereka dan mengunjungi Lee di rumah sakit.
Rumah Sakit Umum Veteran Taipei mengatakan pada hari ini Rabu (29/7) meskipun kesehatan Lee sedang tidak dalam kondisi ideal tetapi ia masih dalam perawatan, dan tidak seburuk yang diperkirakan.


Media Taiwan melaporkan bahwa kantor Lee telah memerintahkan rumah sakit untuk tidak mengungkapkan informasi Lee, dan rumah sakit itu sendiri juga mengatakan tidak dapat mengungkapkan rincian pribadi pasien.

Media lokal melaporkan bahwa Lee dalam keadaan koma dan kondisi kesehatannya "tidak baik."

Karena kesehatan Lee telah memburuk, desas-desus tentang kematiannya telah berulang kali berkobar dalam beberapa tahun terakhir.

Mantan pemimpin berusia 98 tahun itu dirawat di Rumah Sakit Umum Veteran Taipei pada awal Februari setelah tersedak saat minum segelas susu. Pada saat itu, ada desas-desus bahwa Lee telah meninggal dan dia telah terinfeksi virus corona.

Rumah sakit kemudian mendiagnosisnya dengan pneumonia, tetapi kondisinya sejak itu digambarkan stabil.

Pada akhir Februari, desas-desus beredar bahwa Lee telah meninggal karena virus, setelah seseorang membuat screenshot dari pengumuman kematian Lee di sebuah konferensi pers otoritas kesehatan Taiwan. Rumor itu kemudian dibantah.

Pada bulan Maret, desas-desus itu muncul lagi mengklaim bahwa Lee mengalami mati otak, yang kemudian dikonfirmasi oleh kantor Lee sebagai berita palsu.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya