Berita

Presiden Filipina, Rodrigo Duterte dan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump/Net

Dunia

Filipina Nyatakan Dukungan Atas Posisi AS Yang Tolak Klaim China Di LCS

SELASA, 14 JULI 2020 | 17:04 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Filipina menyatakan dukungan kuatnya atas posisi Amerika Serikat (AS) yang secara tegas menolak klaim China atas Laut China Selatan.

Departemen Pertahanan Nasional Filipina pada Selasa (14/7) mengatakan, masyarakat internasional pun harus memandang isu Laut China Selatan sesuai dengan hukum dan aturan yang sudah berlaku.

"Kami sangat setuju dengan posisi masyarakat internasional bahwa ada aturan di Laut China Selatan," ujar departemen dalam pernyataannya yang dikutip Sputnik.

Adapun, departemen mengatakan, aturan yang harus dipatuhi adalah putusan Pengadilan Arbitrasi Permanen (PCA) yang mendukung klaim Filipina atas teritori di lautnya.

Selain itu, departemen juga mengungkap, Filipina berencana untuk mendorong finalisasi Kode Etik atau Code of Conduct (CoC) substantif di Laut Cina Selatan untuk menyelesaikan perselisihan dan mencegah meningkatnya ketegangan di wilayah tersebut.

Pada Senin (13/7), AS untuk pertama kalinya, secara resmi dan tegas, menolak klaim China atas sumber daya di Laut China Selatan.

Dikatakan oleh Menteri Luar Negeri AS, Mike Pompeo, China tidak memiliki dasar hukum untuk memenuhi ambisinya di Laut China Selatan.

Sementara itu, China menolak komentar AS terkait Laut China Selatan.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Samsudin Pembuat Konten Tukar Pasangan Segera Disidang

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:57

Tutup Penjaringan Cakada Lamteng, PAN Dapatkan 4 Nama

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:45

Gerindra Aceh Optimistis Menangkan Pilkada 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 01:18

Peringatan Hari Buruh Cuma Euforia Tanpa Refleksi

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:55

May Day di Jatim Berjalan Aman dan Kondusif, Kapolda: Alhamdulillah

Kamis, 02 Mei 2024 | 00:15

Cak Imin Sebut Negara Bisa Kolaps Kalau Tak Ada Perubahan Skenario Kerja

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:39

Kuliah Tamu di LSE, Airlangga: Kami On Track Menuju Indonesia Emas 2045

Rabu, 01 Mei 2024 | 23:16

TKN Fanta Minta Prabowo-Gibran Tetap Gandeng Generasi Muda

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:41

Ratusan Pelaku UMKM Diajari Akselerasi Pasar Wirausaha

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:36

Pilgub Jakarta Bisa Bikin PDIP Pusing

Rabu, 01 Mei 2024 | 22:22

Selengkapnya