Berita

RSD Wisma Atlet/Net

Nusantara

Jumlah Pasien Corona Di RSD Wisma Atlet Bertambah, Ini Rinciannya

SELASA, 14 JULI 2020 | 10:51 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Jumlah pasien rawat inap virus corona baru atau Covid-19 di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet Jakarta kembali bertambah.

Berdasarkan keterangan pers yang disampaikan Kepala Penerangan Kogabwilhan-I Kolonel Marinir Aris Mudian, pertambahan Selasa ini (14/7) terhitung hingga pukul 08.00 WIB.

"Perinciannya, pasien rawat inap sekarang 1.144 orang, dari yang semula 1.119 orang, bertambah 25 orang," ujar Aris Mudian.

Dari total pesien yang dirawat tersebut, Aris Mudian membaginya ke dalam empat kategori.

Diantaranya pasien positif yang diidentifikasi dari hasil tes Polymerase Chain Reaction (PCR), pasien positif/reaktif dari hasil rapid test, Pasien Dalam Pengawasan (PDP), dan Orang Dalam Pemantauan (ODP).

"Dari 1.144 orang yang terdiri dari 621 pria dan 523 wanita, terdapat pasien swab positif (PCR) 1.072 orang, rapid test (reaktif/positif) 57 orang, PDP 15 orang, dan ODP nihil," terangnya.

Jika dihitung secara akumulatif, jumlah orang yang sudah dirawat RSD Wisma Atlet sejak 23 Maret sampai dengan 14 Juli hari ini sudah sebanyak 6.454 orang. Namun, jumlah itu senantiasa berkurang.

"Ada pasien keluar 4.416 orang dengan rincian; pasien rujuk ke RS lain 160 orang, pasien sembuh 4.253 orang, dan meninggal 3 orang," pungkas Aris Mudian.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya