Berita

Ilustrasi/Net

Kesehatan

Untuk Bisa Angkut Penumpang, Pengemudi Ojol Di Bandung Wajib Ikuti Tes PCR

JUMAT, 03 JULI 2020 | 14:25 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Pemerintah Kota Bandung memberlakukan kebijakan ketat dalam menahan laju penyebaran virus corona baru (Covid-19) di angkutan umum, khususnya para pengguna ojek online.

Salah satunya adalah dengan meminta semua mitra driver ojek online atau ojol di Kota Bandung jika ingin menarik penumpang harus melakukan tes swab atau tes PCR Covid-19.

Ketua Harian Gugus Tugas Covid-19, Ema Sumarna mengatakan, hal tersebut dikeluarkan sebagai salah satu syarat wajib mengangkut penumpang di masa Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) di Kota Bandung.


“Tapi, tadi kami sarankan bahwa si driver ini atau mitra ini ada surat keterangan, bahwa mereka itu sudah bebas dari Covid-19,” ucap Ema di Balaikota Bandung, Jumat (3/7).

Menurutnya, dengan adanya bukti driver atau mitra negatif Covid-19, nantinya penumpang akan merasa aman ketika menggunakan layanan ojek online.

“Hal itu supaya kalau kita pesan melalui aplikasi, kemudian terverifikasi bahwa si driver ini orang yang udah bebas, kan jadi tenang dan nyaman,” imbuhnya, dilansir Kantor Berita RMOLJabar.

Nantinya, beber Ema, para mitra ojol bisa datang ke puskesmas terdekat di wilayahnya masing-masing untuk melakukan tes Covid-19.

“Jadi mereka nanti si mitra ini tidak seluruhnya dulu, mereka akan berproses, yang penting mereka datang ke masing-masing puskesmas, kalau difasilitasi perusahaan ya syukur,” terang Ema.

Menurut Ema, syarat yang diajukan sudah diterima dan disanggupi oleh pihak Gojek maupun Grab. Sementara untuk syarat lainnya, mereka sudah memenuhi dan sesuai dengan protokol kesehatan.

“Saya pikir itu sudah sangat memadailah dari sisi protokol kesehatan, baik itu masalah gofood, atau barang yang lain dan sekarang akan masuk kepada penarikan penumpang. Tinggal satu saja itu komitmen yang tadi disepakati, mudah-mudahan dalam waktu dekat nanti bisa dipenuhi,” tutur Ema.

Untuk itu jika semua syarat sudah dipenuhi, maka Pemkot Bandung akan memberikan izin ojek online untuk kembali melayani penumpang. Namun jika terdapat mitra yang belum melakukan tes Covid-19, diharapkan jangan dulu beroperasi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Kadisdik DKI Senang Lihat Kemping Pramuka di SDN 11 Kebon Jeruk

Sabtu, 10 Januari 2026 | 02:03

Roy Suryo Cs Pastikan Menolak Ikuti Jejak Eggi dan Damai

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:47

Polri Tetap di Bawah Presiden Sesuai Amanat Reformasi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:14

Kesadaran Keselamatan Pengguna Jalan Tol Rendah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:04

Eggi dan Damai Temui Jokowi, Kuasa Hukum Roy Suryo Cs: Ada Pejuang Ada Pecundang!

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:34

Debat Gibran-Pandji, Siapa Pemenangnya?

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:19

Prabowo Didorong Turun Tangan terkait Kasus Ketua Koperasi Handep

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:04

Eggi dan Damai Mungkin Takut Dipenjara

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:46

Relasi Buku Sejarah dan Medium Refleksi Kebangsaan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:42

Kadispora Bungkam soal Lahan Negara di Kramat Jati Disulap Jadi Perumahan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:07

Selengkapnya