Berita

Ilustrasi, anak-anak lakukan pembelajaran jarak jauh via online/Net

Nusantara

Sulit Bagi Siswa SD Lakukan PJJ Daring Di Tengah Pandemik Jika Tanpa Pendampingan

JUMAT, 26 JUNI 2020 | 08:03 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Ketidaksiapan infrastruktur di masing-masing daerah menjadi tantangan besar dunia pendidikan di masa pandemik seperti sekarang ini. Sistem pembelajaran jarak jauh (PJJ) dengan daring atau  digital akan sulit dilakukan secara masif jika infrastruktur belum memadai.

Begitu juga dengan ketidaksiapan fasilitas di rumah masing-masing, PJJ daring akan sulit berjalan.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menilai sebaiknya PJJ dimulai
dari tingkat sekolah atau daerah. Sekolah atau daerah menyiapkan lokasi atau tempat untuk melakukan belajar mengajar online itu.

"Maka saya merasa sebaiknya memang pembelajaran digital jangan langsung di rumah masing-masing, karena tidak terjamin infrastruktur. Tapi bila dikerjakan dari level sekolah atau level daerah dengan nasional itu masih lebih memungkinkan,"  ujar Anies dalam diskusi bersama VOX Populi, Kamis (26/6), yang juga disiarkan secara langsung.

Kendala yang cukup tinggi mungkin untuk anak-anak tingkatan SD di daerah-daerah. Menurut Anies sangat sulit menerapkan PJJ daring untuk tingkatan ini, perlu ada pendamping yang serius bagi jenjang dasar. Beda halnya dengan siswa tingkatan di atasnya.

"Ketika jenjang pendidikan yang lebih dasar. Jadi kami lihat makin tinggi jenjangnya makin mudah manfaatkan teknologi. Makin dasar itu makin menantang kalau pakai teknologi," ujar Anies.

Direktur Direktorat Pendidikan Vox Populi Institute Indonesia, Indra Charismiadji, menyoroti hambatan-hambatan yang kerap terjadi dalam sistem pendidikan.

“Hambatan-hambatan yang muncul disebabkan perbedaan tingkat komitmen daerah dalam pengembangan pendidikan, juga lemahnya profesionalisme daerah dalam mengelola pendidik dan tenaga kependidikan,” jelas pengamat dunia pendidikan ini.

Untuk itu, kegiatan diskusi online ini dimaksudkan membantu mensinergikan upaya pemerintah pusat dan daerah terkait sistem pendidikan di tengah pandemik.

“Kegiatan ini juga berdasarkan beberapa alasan seperti pelaksanaan otonomi pendidikan yang telah berlangsung lebih dari lima belas tahun, sejak UU Nomor 32 Tahun 2004 tentang Otonomi Daerah disahkan,” ujar Indra.  

Menurut Indra, UU tersebut memberikan kewenangan kepada daerah untuk mengelola pendidikan. Namun, dalam praktiknya,  otonomi pendidikan ini kerap mengalami banyak hambatan dan permasalahan.

Diskusi  ini juga dimaksudkan untuk meningkatkan “awareness” masyarakat tentang tata kelola pendidikan yang diotonomikan.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya