Berita

Perwakilan Akpol 1995 saat bagikan Bansos ke nelayan di Pulau harapan, Jakarta/RMOL

Presisi

Ringankan Masyarakat Terdampak Covid-19, Alumni Akpol 95 Bagikan Bansos Ke Nelayan

SABTU, 13 JUNI 2020 | 22:52 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Pandemik virus corona baru (Covid-19) menggugah berbagai kelompok sosial untuk berbagi dengan tujuan saling meringankan masyarakat terdampak. Salah satunya para alumni Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan 1995.

Para alumni Akpol 1995 itu yang menamakan diri Patria Tama ini menyerahkan bantuan berupa 1.000 paket sembako kepada warga di Pulau Harapan, Kabupaten Kepulauan Seribu, Jakarta, Sabtu (13/6).

Salah satu perwakilan Akpol 1995, Kombes Wahyu Bintono yang didaulat menjadi Ketua Patria Tama mengatakan, pihaknya menyerahkan bantuan serupa secara serentak di sejumlah daerah seperti Lampung, Maluku, Sulawesi Selatan, dan Nusa Tenggara Barat.


Selain membantu warga terdampak Covid-19, Wahyu menjelaskan bahwa kegiatan peduli Akpol 95 adalah momentum memperingati Hari Bhayangkara ke 74.

"Ini kegiatan pertama alumni Akpol 95 di masa pandemi Covid-19. Jika keadaan mendukung, kegiatan seperti ini akan dilakukan kembali untuk membantu warga yang terdampak pandemi virus Corona ini," katanya.

Menurut dia, warga Pulau Harapan di Kabupaten Kepulauan Seribu termasuk kelompok masyarakat yang mengalami kesulitan ekonomi akibat pandemik Covid-19.

"Sebagai warga yang mayoritas bekerja sebagai nelayan, saat ini mereka kesulitan lantaran pembeli ikan hasil tangkapan mereka sangat berkurang jumlahnya. Itu sebabnya, para alumni menyalurkan bantuan untuk warga Pulau Harapan," paparnya.

Hadirnya alumni Akpol 95 membawa bantuan pangan di tengah kesulitan ekonomi ini tentunya disambut gembira oleh warga Pulau Harapan.

"Kami terharu dan sangat berterima kasih atas bantuan dari bapak-bapak polisi alumni Akpol 95. Bantuan sembako ini sangat bermanfaat dan meringankan beban kami sebagai warga nelayan," kata Arsina, warga Pulau Harapan, yang mendapat bantuan sembako.

Hingga saat ini, menurut Ardina, Pulau Harapan masih berstatus zona hijau atau zona aman dari Covid-19. Warga masih leluasa beraktivitas seperti biasa.

"Tapi, jumlah pembeli ikan hasil tangkapan kami sangat berkurang akibat virus Corona. Dampaknya, penghasilan kami juga sangat berkurang," pungkasnya.

Saat penyerahan, tercatat delapan perwira menengah (Pamen) yang mewakili alumni Akpol 95 berangkat ke Pulau Harapan untuk menyerahkan bantuan tersebut.

Mereka adalah Kombes Wahyu Bintono, Kombes Mokhamad  Ngajib, Kombes inggamata, Kombes Alusiyous Supriadi, Kombes Teguh P, Kombes Elfri Maith, Kombes Defrian, Kombes Heru, dan AKBP Andreas Wisnu Judana.

Para alumni Akpol 95 yang kini menduduki sejumlah jabatan strategis ini berangkat dari Pelabuhan Marina Ancol, Jakarta Utara Sabtu (13/6) sekitar pukul 10.30 WIB.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya