Berita

Tangkapan layar Direktur Jendral Bimbingan Masyarakat Islam Kemenag Kamaruddin Amin saat jumpa pers di Gedung Graha BNPB/RMOL

Politik

Besok, Pelaksanaan Shalat Jumat Dievaluasi Kemenag

KAMIS, 11 JUNI 2020 | 14:23 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Pelaksanaan Shalat Jumat berjamaah di masjid pada masa penerapan tatanan hidup baru atau new normal bakal dievaluasi Kementerian Agama (Kemenag).

Direktur Jendral Bimbingan Masyarakat Islam Kemenag Kamaruddin Amin menjelaskan, pihaknya akan melangsungkan evaluasi usai pelaksanaan ibadan Shalat Jumat besok (12/6).

"Menag akan melakukan evaluasi setelah 2 kali pelaksanaan Shalat Jumat. Minggu ini yang kedua kali," ujar Kamaruddin Amin dalam jumpa pers di Graha BNPB, Jakarta Timur, Kamis (11/6).


Untuk mengevaluasi seluruh pelaksanaan di banyak masjid di Indonesia, Kemenag mengeluarkan surat edaran untuk Kantor Wilayah Kemanag untuk melibatkan penghulu dan atau petugas Kantor Urusan Agama (KUA).

"Kami sudah menyurati Kanwil di seluruh Indonesia untuk memerintahkan para penghulu yang jumlahnya ada 50 ribu, dan juga kemudian KUA-KUA kita untuk memonitor, mengevaluasi pelaksanaan ibadah di rumah ibadah dan juga Shalat Jumat," terangnya.

Lebih lanjut, Kamaruddin Amin menyebutkan bahwa pelaksanaan Shalat Jumat pada pekan lalu sudah berjalan baik. Pasalnya, kebanyakan masjid sudah menerapkan protokol kesehatan yang dibuat Kemenag.

"Dan kita juga mendapat masukan mengenai yang tidak menerapkan physical distancing, meskipun jumlahnya tidak banyak. Di Jakarta juga ada. Tapi secara umum bagus, menerapkan protokol kesehatan," demikian Kamaruddin Amin. 

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya