Berita

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo/RMOL

Nusantara

Belum Ada Perubahan, Orang Masuk Jakarta Wajib Tunjukkan SIKM

RABU, 10 JUNI 2020 | 19:41 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Meskipun larangan mudik lebaran telah berakhir, namun DKI Jakarta masih menerapkan aturan surat izin keluar masuk (SIKM) bagi masyarakat  yang bepergian ke ibukota.

"Jadi untuk Jakarta, SIKM tetap berlaku selama Peraturan Gubernur No. 47/2020 belum ada perubahan," ujar Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo saat ditemui di Gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (10/6).

Oleh sebab itu, Syafrin melanjutkan bahwa petugas Dinas Perhubungan dan Satpol PP tetap disiagakan disimpul-simpul transportasi.

"Contohnya ke Gambir, begitu ada yang datang, petugas kita melakukan pengecekan. Jadi yang tidak membawa SIKM masuk Jakarta ini tentu kita akan kirim ke lokasi-lokasi karantina yang sudah ditetapkan oleh ketua gugus tugas wilayah," jelasnya.

Terkait aturan SIKM di bandara yang disebut-sebut sudah tidak diberlakukan lagi, Syafrin menjelaskan bahwa regulasi tersebut ada di Angkasa Pura.

Namun pada prinsipnya, lanjut Syafrin, aturan tersebut sampai hari ini masih berlaku.

"Kalau yang keberangkatan tentu itu regulasinya di Angkasa Pura ya. Tapi yang akan masuk ke Jakarta ini tentu kita akan periksa," tandasnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya