Berita

Petugas Avsec menguji coba smart helm yang bisa membaca suhu tubuh pengunjung bandara/Ist

Nusantara

Angkasa Pura II Siapkan Fasilitas Touchless, Mulai Smart Helm Hingga Wastafel Otomatis

SELASA, 09 JUNI 2020 | 02:57 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Sejumlah fasilitas tanpa sentuhan (touchless) telah disiapkan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta menjelang penerapan new normal pandemik Covid-19.

Fasilitas tersebut dipersiapkan untuk menjaga kelancaran aktivitas di bandara bagi personel, maupun pengunjung bandara dan penumpang pesawat dengan tetap mengedepankan upaya pencegahan Covid-19.

“Sejumlah fasilitas touchless di Soekarno-Hatta sudah dapat digunakan. Fasilitas tersebut nantinya juga digunakan di bandara lain yang dikelola PT Angkasa Pura II,” kata President Director PT Angkasa Pura II, Muhammad Awaluddin dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Senin (8/6).

Ada beberapa fasilitas tanpa sentuhan yang tengah diuji di bandara Soeta berkenaan dengan aspek keamanan, salah satunya smart helmet yang digunakan oleh personel aviation security (Avsec) di terminal penumpang.

"Kami berharap penggunaan smart helmet ini dapat memperketat pengawasan di tengah pandemik,” jelas Muhammad Awaluddin.

Helm ini dapat memberikan informasi mengenai suhu tubuh orang, mode pengenal wajah, pengenal plat kendaraan, night vision/facility inspection, QR code scanner, dan mengidentifikasi titik panas.

Selain itu, terdapat pula body scanner/body inspection machine yang dioperasikan di security check point 2 untuk memeriksa penumpang pesawat tanpa bersentuhan. Penumpang pesawat cukup masuk ke dalam mesin body scanner untuk diperiksa mesin, apakah penumpang masih membawa barang tersembunyi atau tidak. Hasil pemeriksaan akan diinformasikan di layar monitor.

Fasilitas lainnya yakni travelation. Melalui sistem ini, calon penumpang pesawat sebelum tiba di bandara bisa mengunggah dokumen yang dipersyaratkan seperti hasil rapid test yang diperiksa secara digital.

Kemudian Virtual Customer Assistant (VICA). Dengan fasilitas ini, masyarakat dapat bertanya langsung mengenai berbagai berbagai informasi dan pelayanan di bandara-bandara AP II secara virtual atau tanpa tatap muka langsung.

Di Terminal 2 dan Terminal 3 juga terdapat penyesuaian tombol elevator/lift yang dapat ditekan menggunakan alas kaki. Penyesuaian ini dilakukan untuk menghindari sentuhan langsung dari orang ke tombol lift.

Eskalator dan travelator di Terminal 3 Soekarno-Hatta juga dilengkapi UV Sterilizer untuk menghilangkan virus, bakteri, dan kuman di handrail. Alat pembersih ini terus bekerja dan difungsikan secara touchless guna mensterilkan handrail, mencegah penyebaran Covid-19.

Terakhir yakni wastafel otomatis. Pengguna cukup menaruh tangan di bawah keran, lalu air akan mengalir. Di seluruh terminal juga terdapat mesin hand sanitizer otomatis yang dapat digunakan dengan cara sama dengan wastafel otomatis.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya