Berita

Puing-puing pesawat Malaysia Airlines yang jatuh usai ditembak rudal/Net

Dunia

Sempat Tertunda Karena Corona, Sidang Kasus Penembakan Pesawat Malaysia Airlines MH17 Kembali Digela

SENIN, 08 JUNI 2020 | 17:24 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Persidangan kasus penembakan pesawat Malaysia Airlines dengan kode penerbangan MH17 di langit Ukraina bagian timur kembali digelar pada Senin (8/6).

Persidangan yang berlangsung di Pengadilan Internasional Den Haag, Belanda, sendiri sebelumnya ditunda karena pandemik Covid-19.

Sesuai dengan protokol kesehatan, lima hakim duduk dengan dipisahkan kaca. Hanya 30 orang yang diizinkan untuk masuk ke ruang sidang, termasuk keluarga dan pengacara yang tetap mengikuti aturan jarak sosial.

Sudah enam tahun, empat terdakwa diadili oleh penyelidik internasional dari Belanda, Belgia, Australia, Ukraina, dan Malaysia.

Sebagai kilas balik, pada 17 Juli 2014, pesawat Boeing 777 milik Malaysia Airlines yang terbang dari Amsterdam menuju Kuala Lumpur jatuh usai ditembak dengan rudal BUK buatan Rusia. Insiden tersebut membuat 298 orang meninggal dunia.

Dilaporkan Reuters, penyelidik mengungkap, peluncur rudal berasal dari pangkalan militer Rusia tepat di seberang perbatasan.

Belanda menganggap Rusia bertanggung jawab, tetapi Kremlin secara konsisten membantah keterlibatannya.

Hingga saat ini, para terdakwa, yaitu Sergey Dubinsky, Oleg Pulatov dan Igor Girkin dari Rusia serta Leonid Kharchenko dari Ukraina masih bebas berkeliaran. Pulatov adalah satu-satunya yang telah menunjuk tim pengacara, dan yang lainnya diadili secara in absentia.

Persidangan pada Senin sendiri masih bersifat prosedural, di mana substansi belum dapat disajikan.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

UPDATE

Tidak Balas Dendam, Maroko Sambut Hangat Tim USM Alger di Oujda

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Move On Pilpres, PDIP Siap Hadapi Pilkada 2024

Sabtu, 27 April 2024 | 21:50

Absen di Acara Halal Bihalal PKS, Pengamat: Sinyal Prabowo Menolak

Sabtu, 27 April 2024 | 21:20

22 Pesawat Tempur dan Drone China Kepung Taiwan Selama Tiga Jam

Sabtu, 27 April 2024 | 21:14

Rusia Kembali Hantam Fasilitas Energi Ukraina

Sabtu, 27 April 2024 | 21:08

TETO Kecam China Usai Ubah Perubahan Rute Penerbangan Sepihak

Sabtu, 27 April 2024 | 20:24

EV Journey Experience Jakarta-Mandalika Melaju Tanpa Hambatan

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Hubungan PKS dan Prabowo-Gibran, Ini Kata Surya Paloh

Sabtu, 27 April 2024 | 20:18

Gebyar Budaya Bolone Mase Tegal Raya, Wujud Syukur Kemenangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 27 April 2024 | 19:28

Menuju Pilkada 2024, Sekjen PDIP Minta Kader Waspadai Pengkhianat

Sabtu, 27 April 2024 | 19:11

Selengkapnya