Berita

Bupati Pandeglang, Irna Narulita/RMOLBanten

Politik

Dianggap Lamban Update Data Covid-19, Begini Penjelasan Bupati Pandeglang

MINGGU, 31 MEI 2020 | 05:31 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Ketua Tim Gugus Tugas Terpadu Percepatan Penanganan Coronavirus Disease (Covid-19) Kabupaten Pandeglang, Irna Narulita mengatakan, tidak di-publish-nya informasi perkembangan penanganan virus corona di wilayahnya karena tren kasus baru di Kabupaten Pandeglang dari waktu ke waktu terus menurun.

Irna menegaskan, tim gugus tugas dari tingkat Kabupaten sampai dengan level desa sudah bekerja dengan maksimal dan secara rutin melaporkan perkembangan di wilayahnya masing-masing.

"Nggak, jadi kondisinya memang sudah melandai bukan berarti kita longgarkan, jadi kurva nya semakin menurun. Bukan berarti kita sudah tidak melaporkan, laporan langsung kepada kami, kan kami punya grup WhatsApp gugus tugas," ungkapnya, Sabtu (30/5).

Bahkan, Irna yang juga Bupati Pandeglang ini sangat mengapresiasi jajarannya di tim gugus tugas percepatan penanganan Covid-19, karena semuanya masih bekerja secara maksimal walau dengan keterbatasan anggaran.

"Jadi tim gugus tugas dari tingkat kabupaten sampai dengan satgas di Desa semuanya bekerja dengan maksimal. Walaupun tidak ada anggaran untuk uang transportasi dan uang lelah," katanya, dikutip Kantor Berita RMOLBanten.

Ibu dari tiga anak ini berharap, tim satgas di setiap desa yang  ada di Kabupaten Pandeglang menjadi garda terdepan dalam menjaga kampungnya dari para pendatang yang dikhawatirkan membawa dan menularkan virus.

"Satgas desa inilah yang menjadi agen perubahan dan garda terdepan yang bergerak, dengan begitu bisa menjaga masyarakatnya dan memfilter orang yang akan masuk," tandasnya.

Penjelasan Irna menjadi jawaban dari pernyataan Ketua Fraksi Golkar DPRD Pandeglang, Agus Khotibul Umam, yang mempertanyakan kinerja Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Pandeglang.

Pasalnya, sudah hampir satu pekan tidak mem-publish perkembangan Covid-19 di Kabupaten Pandeglang.

"Sejak Sabtu 23 Mei 2020 lalu sampai dengan 29 Mei 2020, saya melihat Tim Gugus Tugas Terpadu Percepatan Penanganan Coronavirus Disease (Covid-19) Kabupaten Pandeglang sudah tidak lagi mem-publish perkembangan penanganan Covid-19 lagi, baik di website maupun medsos. Pada ke mana ini? Ayo jangan loyo," ujar Agus.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya