Berita

Deddy Corbuzier saat angkat bicara terkait wawancaranya dengan Siti Fadilah Supari/Repro

Politik

Angkat Bicara Soal Wawancara Dengan Siti Fadilah, Ini Penjelasan Deddy Corbuzier

SELASA, 26 MEI 2020 | 19:40 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Youtuber sekaligus artis Deddy Corbuzier akhirnya buka suara setelah belakangan menjadi sorotan seusai melakukan wawancara dengan eks Menteri Kesehatan, Siti Fadilah Supari.

Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) menyebut Deddy Corbuzier menyalahi aturan Permenkumham Nomor M..HH-01.IN.04.03, 5 Oktober Tahun 2011 tentang Pengelolaan dan Pelayanan Informasi dan Dokumentasi Ditjen PAS, Kantor Wilayah Kemenkumham dan UPT Pemasyarakatan.

Melalui akun Instagram miliknya, Deddy Corbuzier mengklarifikasi terkait acara podcast bersama Siti Fadilah. Dia mengaku telah meminta izin dan diizinkan oleh Siti Fadilah untuk berdiskusi soal Covid-19 DI Rumah Sakit (RS) di mana Siti Fadilah dirawat.

"Video yang terjadi adalah, pada saat itu di rumah sakit ketika saya bersilaturahmi dengan Ibu Siti Fadilah dan saya meminta izin dengan Ibu Siti Fadilah dan diizinkan, tanpa suatu paksaan," ujar Deddy Corbuzier, Selasa (26/5).

Deddy Corbuzier mengatakan, salah satu tujuannya untuk melakukan wawancara dengan Siti Fadilah Supari tidak lain hanyalah untuk sharing ilmu dan berbagi pengalaman Siti dalam menangani wabah Flu Burung ketika itu, sekaligus menyoal pandemi yang tengah dihadapi bangsa Indonesia yaitu Covid-19.

"Karena beliau menginginkan agar ada informasi untuk masyarakat Indonesia yang bisa membantu bangsa kita segera menyelesaikan pandemi Covid-19 ini," tuturnya.

Deddy Corbuzier juga menegaskan bahwa dirinya tidak pernah menyamar dengan mengenakan masker untuk bisa mewawancarai Siti Fadilah Supari.

"Di beberapa media yang tersebar banyak sekali berita tidak benar yang mengatakan saya menyamar menggunakan masker. Saya pun ketawa saat dibilang menggunakan masker, menyamar," ujarnya.

Selain itu, Deddy Corbuzier pun menyatakan, tidak berafiliasi dengan kelompok politik manapun dan kelompok kepentingan apapun mengenai podcast bersama Siti Fadilah Supari.  

"Saya tidak terikat pada partai politik tertentu, golongan tertentu, dan sebagainya. Tidak sama sekali. Saya bersifat independen, yang saya bela adalah bangsa dan negara Indonesia, demikian juga dengan isi video tersebut," pungkasnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya