Berita

Presiden Joko Widodo saat meninjau kesiapan MRT dalam menyambut new normal

Nusantara

Kerahkan Aparat Untuk Disiplinkan Masyarakat, Jokowi: Kita Harap Kurva Penyebaran Covid-19 Menurun

SELASA, 26 MEI 2020 | 11:23 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

RMOL Pengerahan aparat TNI-Polri untuk mendisplinkan masyarakat agar menaati protokol kesehatan diharapkan mampu menurunkan kurva penyebaran virus corona baru atau Covid-19.

Begitulah yang diungkapkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat meninjau kesiapan operasi disiplin di Stasiun MRT Bundara Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa (26/5).

"Kita harapkan nantinya dengan dimulainya TNI dan Polri ikut secara masif mendisiplinkan masyarakat ini, menyadarkan masyarakat, mengingatkan masyarakat, kita harapkan kurva dari penyebaran Covid ini akan semakin menurun," ucap Jokowi.

Lebih lanjut, mantan Walikota Solo ini mengatakan bahwa jumlah orang yang ditulari oleh tiap orang sakit (R0) sudah mengalami penurunan di beberapa provinsi.

Sehingga, kemungkinan penerapan prosedur new normal yang direncanakan pemerintah bisa berlangsung pada awal bulan Juni nanti.

Jokowi pun berujar, bahwa keterlibatan TNI-Polri dalam hal mendisiplinkan warga adalah bentuk upaya menurunkan lebih banyak angka penyebaran virus corona.

"Kita melihat bahwa R0 dari beberapa provinsi sudah di bawah 1, dan kita harapkan akan semakin hari semakin turun dengan adanya digelarnya pasukan dari TNI dan Polri di lapangan secara masif," pungkas Jokowi.

Sebelumnya, pemerintah juga telah mulai menimbang mengizinkan aktivitas warga, namun dengan ketentuan mengikuti protokol kesehatan Covid-19. Tatanan hidup di tengah pandemi corona inilah yang sudah sering disebut dengan normal baru (The New Normal).

Penerparapan new normal ini diberlakukan di sarana transportasi umum, dengan harapan menunjang aktivitas warga yang bekerja di tengah pandemi.

Populer

Gempa Megathrust Bisa Bikin Jakarta Lumpuh, Begini Penjelasan BMKG

Jumat, 22 Maret 2024 | 06:27

KPK Lelang 22 iPhone dan Samsung, Harga Mulai Rp575 Ribu

Senin, 25 Maret 2024 | 16:46

Pj Gubernur Jawa Barat Dukung KKL II Pemuda Katolik

Kamis, 21 Maret 2024 | 08:22

KPK Diminta Segera Tangkap Direktur Eksekutif LPEI

Jumat, 22 Maret 2024 | 15:59

Bawaslu Bakal Ungkap Dugaan Pengerahan Bansos Jokowi untuk Menangkan Prabowo-Gibran

Rabu, 27 Maret 2024 | 18:34

Connie Bakrie Resmi Dipolisikan

Sabtu, 23 Maret 2024 | 03:11

KPK Lelang Gedung Lampung Nahdiyin Center

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:12

UPDATE

Pasca Penangkapan NW, Polda Sumut Ramai Papan Bunga

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:58

Mahfud Kutip Pernyataan Yusril Soal Mahkamah Kalkulator, Yusril: Tidak Tepat!

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:50

Namanya Diseret di Sidang MK, Jokowi Irit Bicara

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:43

Serukan Penegakan Kedaulatan Rakyat, GPKR Gelar Aksi Damai di Gedung MK

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:39

4 Perusahaan Diduga Kuat Langgar UU dalam Operasional Pelabuhan Panjang

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:29

Rahmat Bagja Bantah Kenaikan Tukin Bawaslu Pengaruhi Netralitas di Pemilu 2024

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:21

Ketum JNK Dukung Gus Barra Maju Pilbup Mojokerto Periode 2024-2029

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:13

Serahkan LKPD 2023 ke BPK, Pemprov Sumut Target Raih WTP ke 10

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:04

Demi Kenyamanan, Jokowi Imbau Masyarakat Mudik Lebih Awal

Kamis, 28 Maret 2024 | 21:00

Paskah 2024, Polda Sumut Tingkatkan Pengamanan

Kamis, 28 Maret 2024 | 20:53

Selengkapnya