Berita

Presiden PKS Sohibul Iman/Net

Politik

PKS: Bolehkah Tenaga Medis Ikut Ajukan Cuti?

MINGGU, 17 MEI 2020 | 07:24 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Sejumlah pelonggaran penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) bersiap dilakukan di Indonesia. Sekalipun kurva sebaran virus corona baru atau Covid-19 belum melandai.

“Banyak masyarakat merasa terkekang, tidak kerja, dan jenuh di rumah karena PSBB. Konon itu salah satu alasan Pak Jokowi siap-siap longgarkan PSBB,” ujar Presiden PKS Sohibul Iman dalam akun Twitter pribadinya, Minggu (17/5).

Menurutnya, jika benar hal itu yang jadi alasan pelonggaran PSBB, maka akan sangat berbahaya bagi nasib bangsa ini. Sebab, masyarakat Indonesia tentu sadar bahwa tenaga medis menjadi yang peling terkekang dan jenuh selama pandemik Covid-19.

Ini lantaran mereka menjadi ujung tombak dalam penanganan Covid-19. Mereka juga harus selalu bersiap di rumah sakit dan jarang pulang ke rumah untuk menemui keluarga. Bahkan tidak sedikit juga yang sengaja tidak pulang karena takut menulari keluarganya.

“Dengan pelonggaran PSBB, apa meraka boleh minta cuti dan stay at home? Gawat,” tegasnya.

Lebih lanjut, Sohibul Iman menilai bahwa virus corona pasti diremehkan oleh keangkuhan manusia jika hanya dilihat dari sisi ukuran.

Tapi dari segi kekuatan, virus ini mampu meruntuhkan pertahanan tubuh manusia dan menghentikan perekonomian di seluruh dunia.

“Dan kini pelan namun pasti, sedang merobohkan benteng-benteng keangkuhan manusia. Mari insyafi diri ini,” tutupnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya