Berita

Pelanggan mengambil sekotak blueberry di sebuah supermarket di Zhengzhou, provinsi Henan/Net

Bisnis

Mulai Hari Ini China Ijinkan AS Kirim Gandum Dan Blueberry, Bagian Kesepakatan Dagang Fase 1

KAMIS, 14 MEI 2020 | 14:52 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

  Terhitung hari ini, China memberlakukan ijin impor gandum dan blueberry dari Amerika Serikat (AS). Situs pabean negara itu menuliskan pemberitahuan terkait impor tersebut.

"Izin impor ini efektif berlaku pada Kamis (14/5) hari ini," pernyataan pabean China.

Sejak perang dagang dengan China meningkat, ekspor gandum AS menyusut menjadi sekitar 100.000 ton per tahun. Volume ekspor ini jauh dibawah ekspor gandum Australia yang mencapai beberapa juta ton per tahun.


Sebelumnya, China telah menyatakan kesepakatannya dengan AS pada Januari lalu untuk meningkatkan impor produk-produk pertanian dari AS dengan tambahan impor senilai 32 miliar dolar AS selama dua tahun.

Ini merupakan hasil kesepakatan fase I yang menandakan meredanya ketegangan perang dagang antara kedua negara, seperti dikutip Reuters, Kamis (14/5).

Keputusan itu juga diambil sebelum China memutuskan melakukan penyelidikan antidumping terhadap produk impor gandum dari pemasok besar Australia.

Sementara, produsen biji-bijian Australia mengatakan minggu lalu bahwa mereka telah diberitahu oleh otoritas China bahwa mereka akan dikenakan tarif bea masuk gandum lebih dari 80 persen.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya