Berita

Presiden Joko Widodo bersama Stafsus Milenial/Net

Politik

Fungsi Stafsus Milenial Dipertanyakan, Apa Punya Saham Kemenangan Jokowi Di 2019?

SABTU, 25 APRIL 2020 | 01:38 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Mundurnya dua Staf Khusus Presiden, yakni Andi Taufan Garuda Putra dan Adamas Belva Syah Devara usai berpolemik makin menguatkan adanya tujuan lain di balik pembentukan Stafsus Milenial yang baru ada di era pemerintahan Jokowi-Maruf.

Menurut pakar politik dan hukum Universitas Nasional Jakarta, Saiful Anam, patut diduga keberadaan Stafsus Milenial berkaitan dengan gelaran Pilpres 2019 yang memenangkan Jokowi-Maruf.

"Jangan-jangan memang Jokowi dan sekelilingnya ingin menggunakan tangan Stafsus untuk mengeruk keuangan negara? Saya tidak tahu apa pertimbangan Jokowi sehingga mengangkat mereka sebagai Stafsus. Apakah mereka ini memiliki saham atas kemenangan Jokowi pada 2019 silam?" ucap Saiful Anam kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (24/4).

Bagi Saiful, sejak pembentukan, kedudukan Stafsus tidak jelas dan cenderung bertabrakan dengan fungsi Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres), Sekretariat Negara, dan Sekretariat Kabinet yang sudah terlebih dahulu ada.

"Sebaiknya Jokowi lebih mengefisiensi anggaran negara melalui pemangkasan birokrasi di sekelilingnya dan memanfaatkan lembaga yang sudah ada," tegas Saiful.

Bahkan kata Saiful, jabatan Stafsus saat ini juga mengakibatkan terbentuknya kantong-kantong kekuasaan baru yang saling bertentangan dengan semangat perampingan birokrasi yang pernah dijanjikan Jokowi.

"Saya kira kalau mereka memiliki rasa malu di tengah hantaman gelombang moral hazard yang ditunjukkan oleh Stafsus, maka saya menyarankan seluruh Stafsus mundur dari jabatannya di tengah sulitnya keuangan negara," pungkas Saiful.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya