Berita

Menlu Retno Marsudi dan Menlu Mike Pompeo/Net

Dunia

Menlu Retno Ungkap AS Komitmen Beri Indonesia Rp 47 Miliar Untuk Tangani Pandemik Covid-19

KAMIS, 23 APRIL 2020 | 11:26 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Mike Pompeo menekankan komitmen negaranya untuk melakukan kerja sama dengan ASEAN terkait penanganan pandemik Covid-19 dan dampaknya.

Komitmen tersebut salah satunya dituangkan dengan memberikan dana kontribusi guna membantu penanganan pandemik di negara-negara ASEAN sebesar 35,3 juta dolar AS atau setara dengan Rp 550 miliar (Rp 15.575/dolar AS).

Hal tersebut disampaikan oleh Menlu Retno Marsudi ketika melakukan konferensi pers dengan wartawan usai menghadiri pertemuan virtual antara Menlu ASEAN-AS pada Kamis (23/4), mulai pukul 08.00 WIB hingga 10.00 WIB.

"Untuk Indonesia sendiri, komitmen kerja sama AS jumlahnya lebih dari 3 juta dolar AS (Rp 47 miliar)," ujar Menlu Retno.

Ada pun komitemen AS tersebut disalurkan melalui beberapa lembaga, seperti Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Universitas Johns Hopkins, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC), hingga MER-C.

Bentuk dukungan yang diberikan AS tersebut antara lain untuk laboratorium, konsultasi, pengawasan, dan penyediaan alat-alat kesehatan, seperti alat pelindung diri (APD) dan reagen.

Selain dana kontribusi, Menlu Retno mengungkapkan, Menlu Pompeo mengatakan AS berkomitemen untuk mengirimkan para ahli kesehatan dari CDC ke negara-negara ASEAN, termasuk Indonesia.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya