Berita

Minyak mentah/Net

Bisnis

Sempat Minus, Harga Minyak Mentah Dunia Mulai Bangkit

SELASA, 21 APRIL 2020 | 10:31 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Harga minyak mentah Amerika Serikat, West Texas Intermediate (WTI) jatuh terjerembab ke angka di bawah nol dolar AS per barel pada Senin (20/4). Itu adalah kali pertama harga minyak WTI berada di posisi minus.

Anjloknya harga minyak tersebut dikarenakan tidak adanya ruang penyimpanan sementara permintaan terus menyusut akibat pandemik virus corona baru (Covid-19).

Alhasil, harga minyak WTI untuk pengiriman Mei ditutup pada -37,63 dolar AS per barel. Usai sempat berada di angka -40,32 dolar AS per barel.

Kendati begitu, harga minyak mulai rebound pada Selasa (21/4) dan saat ini sudah berada di atas nol dolar AS. Di mana untuk kontrak pengiriman Juni, harga naik menjadi 21 dolar AS per barel.

Dimuat CNA, ternyata Presiden Donald Trump membeli minyak mentah tersebut untuk Cadangan Minyak Stretegis sebanyak 75 juta barel.

"Itu akan menjadi yang pertama kalinya dalam waktu yang lama itu telah berakhir. Kami mendapatkannya dengan harga yang tepat," kata Trump.

Selain dikarenakan pandemik, anjloknya harga minyak mentah juga disebabkan oleh pertempuran dagang antara Arab Saudi dan Rusia mengenai produksi minyak.

Meski sudah sepakat untuk memangkas jumlah produksinya dalam OPEC+, namun langkah tersebut dianggap terlambat.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya