Berita

Sejumlah warteg kini sediakan makan gratis bagi masyarakat yang membutuhkan/Istimewa

Nusantara

Bantu Warga Terdampak Corona, ACT Gandeng Kowantara Sediakan Makan Gratis Di Warteg

JUMAT, 27 MARET 2020 | 09:44 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Wabah virus corona telah memukul perekonomian Indonesia. Tak hanya pengusaha besar, pengusaha kecil pun mulai menjerit omset mereka menurun drastis akibat berkurangnya daya beli masyarakat.

Tak hanya itu, para pekerja sektor informal yang mengandalkan penghasilan harian pun ikut terdampak. Mereka makin kesulitan mendapatkan penghasilan seiring anjuran pemerintah untuk lebih banyak beraktivitas di rumah.

Untuk itulah, ACT (Aksi Cepat Tanggap) dan Kowantara (Komunitas Warteg Nusantara) berinisiatif menggelar kegiatan Layanan Warteg Operasi Makan Gratis untuk Saudara Sebangsa di tengah pandemik Covid-19.


“Kami ACT komitmen untuk bekerja sama dengan 1.000 warteg se-Jabodetabek dengan menggelar kegiatan makan gratis di warteg,“ jelas perwakilan ACT, Sutaryo, melalui keterangannya, Jumat (27/3).

Pihak ACT mengaku mensubsidi 100 porsi makanan dan air mineral terhadap orang-orang yang membutuhkan. Sebagai tanda satu warteg ikut dalam kegiatan amal ini, ada spanduk dan banner yang dipasang di depan warung.

Menurut Sutaryo, dampak merebaknya virus corona bukan hanya dirasakan masyarakat kecil seperti para pekerja informal, tukang ojek, atau buruh bangunan, tapi juga para pengusaha warteg.

“Kalau UKM seperti warteg kolaps dan tidak jualan lagi, tentu akan lebih repot,“ imbuh Sutaryo

Dengan program operasi makan gratis ini, lanjut Sutaryo, dapat menyelamatkan dua sisi. Yaitu dapur warteg tetap ngebul dan masyarakat bisa terbantu dengan adanya makan gratis.

Ketua Kowantara, Mukroni, menyambut baik kerja sama dengan ACT ini. Karena dengan kondisi sekarang ini banyak masyarakat yang tidak bisa kerja sehingga kesulitan untuk membeli makan. Jadi program makan gratis di warteg akan sangat membantu masyarakat kecil.

Menurut Mukroni, sebagai awalan sekaligus uji coba, Kowantara memulai dengan lima warteg. Semuanya berada di wilayah Jakarta.

Yaitu Warteg Nurul di Jakarta Pusat, Warteg Bu Ali Matraman di Jakarta Timur, Warteg Ridho Ibu di Jakarta Selatan, Warteg Putra Bahari Kampung Melayu di Jakarta Timur, dan Warteg Putra Bahari Tanjung Duren di Jakarta Barat.

Secara bertahap jumlah warteg yang ikut program ini akan terus ditambah. Hingga nantinya bisa mencapai target 1.000 warteg se-Jabodetabek.  

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya