Berita

Dedi Mulyadi ajak masyarakat terapkan warisan leluhur untuk atasi wabah corona/Istimewa

Kesehatan

Tekan Penyebaran Corona, Dedi Mulyadi Ajak Masyarakat Kembali Nyeupah

KAMIS, 26 MARET 2020 | 09:27 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Wabah corona yang melanda Indonesia sebenarnya bisa ditekan dengan sejumlah cara. Salah satunya adalah dengan menciptakan sendiri antiseptik alami di dalam tubuh.

"Satu hal menghadapi corona, jangan terlalu panik, bangun antibodi dalam diri Anda. Caranya, makan yang teratur, tidur yang cukup, olahraga yang memadai. Karena kalau Anda dirawat di rumah sakit pun cuma dikasih vitamin C sama vitamin E paling juga,' ucap Dedi Mulyadi melalui video yang diunggahnya di akun Twitter pribadinya, Kamis (26/3).

Paling utama, menurut mantan Bupati Purwakarta, adalah menjaga hidup kita untuk tidak terlalu dekat dengan orang lain atau social distancing.

Ada hal lain penting yang bisa dilakukan di rumah sebagai upaya meningkatkan antibodi. Yaitu dengan mengunyah daun sirih.

Kebiasaan 'nyeupah' alias mengunyah daun sirih ini sudah dipraktikan para leluhur sejak dulu kala. Daun ini memang memiliki ekstrak yang berfungsi sebagai antiseptik bagi mulut dan tenggorokan.

"Ini sangat bermanfaat bagi kesehatan mulut dan, saya katakan, ini juga bisa membentuk antiseptik dalam mulut kita untuk menghadapi corona. Daun sirihnya nggak usah diapa-apain. Daun sirih di tempat saya bersih karena setiap hari disemprot air bersih," imbuh anggota DPR RI ini sambil mengunyah daun sirih.

"Dikunyah, dan air liurnya bisa membentuk antiseptik. Selamat mencoba memakan daun sirih untuk mencegah corona, Covid-19," pungkasnya.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

UPDATE

Jelang Laga Play-off, Shin Tae-yong Fokus Kebugaran Pemain

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:54

Preseden Buruk, 3 Calon Anggota DPRD Kota Bandung Berstatus Tersangka

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:40

Prof Romli: KPK Gagal Sejak Era Antasari, Diperburuk Kinerja Dewas

Rabu, 08 Mei 2024 | 07:15

Waspada Hujan Disertai Petir di Jakarta pada Malam Hari

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:28

Kemenag Minta Umat Tak Terprovokasi Keributan di Tangsel

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:23

Barikade 98: Indonesia Lawyers Club Lebih Menghibur daripada Presidential Club

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:20

Baznas Ungkap Kiat Sukses Pengumpulan ZIS-DSKL Ramadan 2024

Rabu, 08 Mei 2024 | 06:01

Walkot Jakpus Ingatkan Warga Jaga Kerukunan Jelang Pilgub

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:35

Banyak Fasos Fasum di Jakarta Rawan Diserobot

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:19

Sopir Taksi Online Dianiaya Pengendara Mobil di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 05:15

Selengkapnya