Berita

Water cannon Polres Serang semprotkan disinfektan/RMOL

Presisi

Gunakan Water Cannon, Polres Serang Semprot Jalanan Dengan Disinfektan

SENIN, 23 MARET 2020 | 17:50 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Dalam upaya menekan penyebaran virus corona atau Covid-19, berbagai upaya dilakukan jajaran Kepolisian Resor (Polres) Serang. Salah satunya dengan melakukan penyemprotan disinfektan fasilitas umum menggunakan kendaraan water cannon.

Penyemprotan disinfektan anti virus corona sebayak 6.000 liter ini dilakukan di sepanjang Jalan Raya Serang-Jakarta mulai dari wilayah Kecamatan Ciruas hingga Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang.

"Kegiatan penyemprotan disinfektan ini merupakan bentuk pelayanan Polres Serang kepada masyarakat dalam pencegahan penyebaran cirus coronayang terus merangkak naik kasusnya," ujar Kapolres Serang AKBP Mariyono dilansir dari Kantor Berita RMOLBanten, Senin (23/3).


Selain melakukan penyemprotan disinfektan, pihak kepolisian juga melakukan imbauan kepada masyarakat melalui pengeras suara untuk tetap menjaga kebersihan dan diminta tidak melakukan penimbunan masker hingga hand sanitizer.

Dalam kesempatan itu, Kapolres juga mengimbau kepada masyarakat untuk membiasakan diri untuk melaksanakan pola hidup sehat, seperti konsumsi makanan sesuai kebutuhan, olah raga, dan istirahat cukup.

"Saya juga mengajak masyarakat agar menerapkan social distancing, hindari aktivitas di luar rumah, jaga kesehatan dan kebersihan lingkungan," tandasnya.

Selain Satuan Sabhara, upaya memberantas pandemi Covid-19 juga dilakukan Satuan Lalu Lintas dengan memasang kipas angin blower yang telah diisi cairan disinfektan pada pintu masuk ruang Satuan Penyelenggara Administrasi (Satpas) SIM.

Selain ruang Satpas SIM, penyemprotan disinfektan melalui kipas blower juga dilakukan di Kantor Samsat Serang, ruang pelayanan laka lantas serta Pos Lantas Pelayanan Gatur.

"Ini sesuai dengan perintah Kapolda Banten tentang antisipasi penyebaran wabah virus corona di tempat-tempat pelayanan publik di lingkungan Polri," demikiam Kapolres didampingi Kasatlantas AKP NP. Winoto.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya