Berita

Paolo dan Daniel positif terjangkit corona/Repro

Sepak Bola

Pernah Kontak Dengan Pasien Positif Corona, Legenda AC Milan Dan Anaknya Ikut Terpapar

MINGGU, 22 MARET 2020 | 05:15 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Virus corona tak pernah pandang bulu. Setiap orang punya pontensi sama besar untuk terjangkit virus yang telah menyerang puluhan ribu masyarakat di dunia.

Termasuk salah satunya adalah legenda besar AC Milan, Paolo Maldini. Bahkan, putranya, Daniel yang kini juga bermain bagi AC Milan ikut dinyatakan positif corona.

"Paolo Maldini diketahui pernah kontak dengan seseorang yang dinyatakan positif dan mengalami gejala-gejala yang ditunjukkan virus Corona. Dia sudah menjalani tes kemarin dan dipastikan positif Corona. Demikian pula dengan anaknya Daniel," demikian pernyataan Milan yang dilansir Reuters, Minggu (22/3).

Namun demikian, pihak Milan menyebut kondisi bapak-anak saat ini baik-baik saja. Pemantauan akan terus dilakukan secara intensif untuk memastikan semua protokol kesehatan dijalankan dengan baik.

"Paolo dan Daniel dalam kondisi bagus, dan telah menghabiskan dua minggu di rumah tanpa kontak dengan orang luar. Sesuai dengan protokol medis dan kesehatan, karantina akan dilakukan sampai waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan proses penyembuhan," imbuh pernyataan AC Milan.

Sebelumnya, sejumlah pemain bola di Italia diketahui terjangkit virus yang awal mula penyebarannya di Kota Wuhan, China, tersebut. Di antaranya trio Juventus: Daniel Rugani, Blaise Matuidi, dan Paolo Dybala.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya