Berita

Politisi Partai Golkar Singgih Januratmoko/Net

Politik

Singgih Januratmoko Dedikasikan Inspiring Journey Untuk Konstituen Di Jateng

SELASA, 17 MARET 2020 | 19:27 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Politisi Partai Golkar Singgih Januratmoko dinilai sebagai salah satu orang yang berhasil menapaki karir politik secara struktural dan prosedural.

Atas alasan itu, Ketua Umum Perhimpunan Insan Perunggasan Rakyat Indonesia (Pinsar) ini mendapat penghargaan Inspiring Journey di acara penghargaan Teropong Parlemen Award (TPA) 2020 yang digelar pada Senin kemarin (16/3).

Anggota Komisi VI DPR ini berharap penghargaan yang diraih bisa memicu kinerja para anggota parlemen periode 2019-2024 untuk lebih semangat lagi dan menjalankan amanah dari rakyat.

Singgih sendiri merupakan orang pertama dari kalangan peternak unggas yang duduk di DPR. Dia bercita-cita untuk memperjuangkan usaha para peternak rakyat. Singgih memastikan akan  memperjuangkan nasib peternak unggas rakyat yang selama ini menderita akibat harga unggas di peternak yang terus tertekan.

Dia lantas mendedikasikan penghargaan ini untuk masyarakat Jawa Tengah yang telah mempercayai dirinya untuk masuk ke Senayan. Khususnya warga dari dapil Jateng V yang meliputi Kabupaten Boyolali, Kota Surakarta, Kabupaten Klaten, dan Kabupaten Sukoharjo.

"Penghargaan ini saya dedikasikan untuk masyarakat Jawa Tengah yang telah mempercayai dirinya," ujarnya kepada wartawan, Selasa (17/3).

Penghargaan serupa turut diberikan kepada anggota Fraksi Partai Gerindra Elnino M. Husein Mohi, anggota DPD RI Jimly Asshidiqie, anggota Fraksi PDIP Ahmad Basarah, dan anggota Fraksi Partai Golkar Mukhtarudin.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya